Anak muda perlu mendapatkan penyaluran bakat dan minat agar mereka kreatif dan jauh dari hal-hal negatif seperti penyalahgunaan narkotika. Untuk menumbuhkan kreatitivas warga agar jauh dari narkoba, BNN memberikan akses pelatihan keterampilan seni musik pada para pemuda yang berdomisili di Menteng Tengulun dan sekitarnya. Seperti disampaikan Direktur Pemberdayaan Alternatif, Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat BNN, Sinta Dame Simanjuntak, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang jatuh pada 26 Juni nanti. Kepada media, Sinta juga menyampaikan ekspektasi yang tinggi agar para pemuda yang menjalani kegiatan hari ini dapat mengembangkan kreativitasnya ke depan, sehingga keterampilan yang diperoleh bisa dijadikan sumber penghidupan dan terhindarkan dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Saat ditanyakan bentuk penyaluran ke depan, Sinta berharap agar peserta kegiatan Pemberdayaan Alternatif Melalui Pembinaan Kesenian Bagi Pemuda Menteng Tengulun ini dapat ditampilkan dalam berbagai kesempatan termasuk dalam event-event yang digelar BNN. Dalam pelatihan yang digelar dalam tiga hari ke depan, para peserta tidak hanya diberikan keterampilan memainkan alat musik akan tetapi juga diberikan pembekalan yang lengkap mengenai materi bahaya narkoba. Diharapkan mereka tak hanya pandai bermusik akan tetapi juga bisa menjadi ujung tombak di masyarakat untuk memberikan pehamahan bahwa penyalah guna narkoba harus berani keluar dari persembunyiannya untuk melapor dan diberikan layanan rehabilitasi, imbuh Direktur Pemberdayaan Alternatif usai membuka kegiatan ini di Kantor Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/6). Sementara itu, Kasubdit Masyarakat Perkotaan, Direktorat Pemberdayaan Alternatif BNN, Ali Azhar mengungkapkan, pembekalan pelatihan musik diharapkan bisa menjadi salah satu cara untuk mempersatukan para pemuda di kawasan Menteng yang kerap melakukan tawuran. Mudah-mudahan dengan kegiatan seperti ini, penyalahgunaan narkoba bisa ditekan, dan tidak lagi terjadi tawuran, harap Ali di sela-sela kegiatan pemberdayaan pemuda Menteng ini. Sebagai pembuka kegiatan pemberdayaan di Menteng Tengulun ini, BNN menyerahkan sebuah gitar akustik pada perwakilan peserta kegiatan secara simbolik. Dalam dua hari ke depan, para peserta akan dilatih gitar dan juga drum dengan dimentori oleh sejumlah musisi lokal.
Berita Utama
Pemberdayaan Via Musik, BNN Pacu Pemuda Menteng Lebih Kreatif
Terkini
-
KUNJUNGI BNN, TRC PPAI BAHAS PERLINDUNGAN PEKERJA MIGRAN INDONESIA DARI BANDAR NARKOBA 13 Mar 2025
-
Rapat Lanjutan Penyusunan Draft Awal Dokumen Kolaborasi Penanganan Kawasan Tanaman Terlarang dan Rawan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba 12 Mar 2025
-
BNN DAN KEMENTERIAN IMIPAS SEPAKATI SINERGI TUGAS DAN FUNGSI DALAM PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN NARKOBA 12 Mar 2025
-
KEPALA BNN RI HADIRI RAPAT KOORDINASI PENEGAKAN HUKUM TPPU BERSAMA PPATK 12 Mar 2025
-
KEPALA BNN RI SEBUTKAN ASTA CITA PADA PEMBUKAAN CND KE-68 11 Mar 2025
-
PERKUAT REGULASI, BNN DAN KEMENDES PDT SIAP BERKOLABORASI 11 Mar 2025
-
BNN DAN KOOPSUDNAS BAHAS KERJA SAMA PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN NARKOTIKA 10 Mar 2025
Populer
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pra Sanggah Pengadaan PPPK Formasi Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan Tahap II BNN T.A. 2024 18 Feb 2025
- BUKTIKAN KOMITMEN BERANTAS NARKOBA BNN SITA 1,2 TON BARANG BUKTI NARKOTIKA 03 Mar 2025
- BNN DAN PARFI JAJAKI PELUANG KERJA SAMA PENCEGAHAN NARKOBA DI KALANGAN PELAKU INDUSTRI KREATIF 15 Feb 2025
- KEPALA BNN RI DAN MENTERI UMKM SINERGIKAN P4GN DENGAN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT 17 Feb 2025
- RAPIM BNN: PENTINGNYA KOMUNIKASI DALAM PENGUATAN KOLABORASI PEMERINTAH PUSAT DAN DAERAH 18 Feb 2025
- KEPALA BNN RI HADIRI PERTEMUAN DENGAN PRESIDEN RI DI ISTANA NEGARA 18 Feb 2025
- TINDAK LANJUT EFISIENSI ANGGARAN, BNN GELAR RAPAT KERJA TEKNIS BIDANG PENCEGAHAN TAHUN 2025 20 Feb 2025