Skip to main content
Berita Utama

BNN RI Wujudkan Kekuatan Ekonomi Dan Masyarakat Bersih Dari Narkoba

BNN RI Wujudkan Kekuatan Ekonomi Dan Masyarakat Bersih Dari Narkoba
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

BNN.GO.ID – Makkasar, Di tengah musim pandemi seperti sekarang ini, kondisi perekonomian di berbagai macam daerah di Indonesia mengalami pelambatan dan inflasi.

Gelombang PHK dan gulung tikar berbagai macam usaha, dapat menimbulkan permasalahan ekonomi baru. Hal ini juga berlaku bagi masyarakat yang hidup di kawasan yang rawan dan rentan peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba.

Hal yang paling ditakutkan di kawasan tersebut adalah masyarakatnya kembali terpapar bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba akibat kesulitan ekonomi dan usaha.

Untuk menghindari terjadinya situasi yang semakin sulit, Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat BNN RI Drs. Andjar Dewanto, S.H., M.B.A di bulan Oktober tahun ini mengadakan kegiatan Pemberdayaan Alternatif melalui Pelatihan Life skill pengembangan wirausaha bagi masyarakat perkotaan pada kawasan rawan dan rentan narkoba di wilayah Provinsi Sulawesi.

Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala BNNP Sulawesi Selatan Drs. Idris Kadir serta Muspida Kota Makassar yang diwakili oleh Evi Aprilalti, Camat Panakkukang Thair Rasyid, Lurah Pampang Plt. Suryaningsih, CSR PT. Semen Indonesia Harun Diming dan masyarakat perkotaan yang berasal dari kawasan rawan dan rentan narkoba ini dilaksanakan di Gedung akper reformasi, Makassar dan dibuka secara langsung oleh Deputi Pemberdayaan Masyarakat BNN RI Drs. Andjar Dewanto,S.H., M.B.A.

Baca juga:  Pertemuan Bilateral BNN - UNODC : Bahas Pengawasan Prekursor Di Indonesia

Dalam sambutannya, Deputi Dayamas menyatakan bahwa kegiatan ini diadakan untuk memberikan pembekalan dibidang wirausaha kepada masyarakat yang berada dikawasan rawan dan rentan narkoba.

Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan pelatihan ini dapat membangun peran serta masyarakat yang berujung pada kekuatan ekonomi mandiri dan terciptanya lingkungan yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.

Para peserta pelatihan dalam memaksimalkan pemasaran hasil produknya dapat memanfaatkan layanan aplikasi E-commerce yakni www.tokostopnarkoba.bnn.go.id

Diharapkan melalui aplikasi ini produk yang dihasilkan masyarakat kawasan rawan dan rentan narkoba dapat dipasarkan keseluruh wilayah Indonesia dan Internasional.

“Saya berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan pemahaman dan wawasan akan dunia wirausaha,” kata Deputi Dayamas.

Program wirausaha ini merupakan salah satu terobosan yang dilakukan BNN RI dalam rangka membantu memulihkan daerah rawan dan rentan narkoba menjadi daerah yang aman, produktif dan masyarakatnya mendapatkan kesejahteraan yang lebih baik. (HNY/HTP)

Biro Humas dan Protokol BNN RI
#hidup100persen

Instagram: @infobnn_ri
Twitter. : @infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn

Baca juga:  Korps Raport Polri DI Lingkungan BNN Sestama BNN : Semakin Tinggi Pangkat, Menunjukkan Sikap Ketauladanan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel