Dalam rangka mewujudkan Buleleng sebagai kawasan yang bebas dari narkoba, Pemkab Buleleng bekerjasama dengan BNNP Bali menggelar tes urine kepada jajaran pegawai Badan Kesbangpol Kabupaten Buleleng yang beralamat di jalan Sudirman No. 60 Singaraja, Senin (15/6).Kegiatan tes urine ini diikuti oleh 68 Orang Pegawai Badan Kesbangpol Singaraja . Dalam sambutannya Wakil Bupati Buleleng Dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG menyatakan akan terus berkomitmen mewujudkan Kabupaten Buleleng bebas narkoba melalui berbagai langkah seperti kegiatan tes urine, sosialisasi dan pembinaan-pembinaan yang dimulai dari lingkungan kerja Pemkab Buleleng.Tentu selanjutnya akan menyasar masyarakat Kabupaten Buleleng khususnya generasi muda karena menurut pantauan saat ini semakin marak-maraknya para anak-anak muda baik laki maupun perempuan yang berkeliaran sampai lewat malam untuk mencari jati dirinya dengan cara-cara tidak jelas seperti coba-coba karena rasa ingin tahu sehingga mereka sangat rawan terjebak ke dalam penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, tandas I Nyoman Sutjidra.Karena itulah, ia mengajak segenap lapisan masyarakat khususnya para orang tua dan guru untuk lebih peduli dan peka akan fenomena penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba yang makin marak di Kabupaten Buleleng. Kondisi tersebut dikawatirkan akan memicu meningkatnya angka kriminalitas di Kabupaen Buleleng.Sementara itu, Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Bali Ni Ketut Adi Lisdiani, SKM., MHP., Ed. menegaskan bahwa pada umumnya para penyalahguna narkoba terjerumus ke dalam jerat jahat narkoba karena ketidaktahuan mereka akan bahaya penyalahguaan narkoba sehingga mereka banyak yang coba-coba hingga menjadi penyalahguna dan pengedar gelap narkoba.Terkait komitmen Pemkab Buleleng dalam mendukung gerakan P4GN, BNNP Bali memberikan apresiasi yang sangat tinggi. Diharapkan inisiatif dari Pemkab Buleleng ini akan diikuti oleh Pemkab – Pemkab lainnya sehingga bangsa ini lebih cepat terbebas dari darurat narkoba, pungkas Ni Ketut Adi kepada awak Humas BNN. (Dharmo dan Tim BNNP Bali)
Berita Utama
WUJUDKAN KABUPATEN BULELENG BEBAS NARKOBA
Terkini
- TUTUP PELATIHAN, DEPUTI HUKUM DAN KERJA SAMA BNN RI TEKANKAN PENTINGNYA PEMAHAMAN DALAM PENYUSUNAN PERATURAN 22 Nov 2024
- BNN RI BERHASIL AMANKAN 19.846,43 GRAM SABU JARINGAN INTERNASIONAL DI SULAWESI TENGAH 22 Nov 2024
- KEPALA BNN RI BERIKAN ARAHAN DI BUMI TADULAKO, TEKANKAN PROGRAM ASTA CITA PRESIDEN 20 Nov 2024
- PELATIHAN TEKNIS BERAKHIR, IMPLEMENTASI MANAJEMEN TALENTA DIHARAPKAN SEGERA TERLAKSANA 20 Nov 2024
- BNN SUSUN RENCANA AKSI NASIONAL P4GN TAHUN 2025-2029 19 Nov 2024
- BNN Musnahkan 20 Kg Sabu dari Dua Jaringan Narkotika 19 Nov 2024
- JELANG HUT KORPRI 2024, BNN GELAR DONOR DARAH 19 Nov 2024
Populer
- BNN Ajak Warga Jakarta Hidup Sehat Di Car Free Day 27 Okt 2024
- Ramaikan Car Free Day, BNN: Drugs Aren’t Cool They Make You Fool 27 Okt 2024
- Hasil Seleksi Administrasi Pasca Sanggah Pengadaan Pppk Formasi Tenaga Teknis Dan Tenaga Kesehatan BNN T.A. 2024 11 Nov 2024
- BNN Musnahkan Barang Bukti Narkotika Ke-9, Selamatkan 1,1 Juta Jiwa Anak Bangsa 24 Okt 2024
- HASIL SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD) PESERTA CPNS BNN YANG BERHAK MENGIKUTI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG (SKB) T.A. 2024 18 Nov 2024
- Hasil Seleksi Administrasi Pra Sanggah Pengadaan PPPK Formasi Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan BNN T.A. 2024 31 Okt 2024
- Kolaborasi BNN-Stakeholder Berhasil Ungkap Sindikat Internasional Golden Triangle dan Golden Peacock 24 Okt 2024