Kepala Badan Narkotika Nasional Kota Langsa Navri Yulenny mengapresiasi kreativitas yang dilakukan oleh masyarakat gampong Alue Berawe Kota Langsa yang mengolah pohon manggrove menjadi produk makanan dan pewarnaan batik. Kegiatan ini sekaligus dapat membantu masyarakat untuk mencegah dari penyalahgunaan Narkoba.”Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat, BNN sangat mendukung kegiatan pemberdayaan masyarakat seperti ini,” ucap Navri, saat diundang dalam kegiatan pelatihan membatik dan makanan berbahan mangrove, Rabu (11/2).Menurut Navri, kegiatan seperti ini harus terus dikembangkan tidak hanya pada sebatas pelatihan saja. Apalagi, jika hasil yang diolah ini bermanfaat dan memiliki nilai jual tinggi. “Kita akan memesan batik ini untuk baju dinas jika memang nantinya hasilnya bagus,” ucap Navri.Kegiatan pencegahan penyalahgunaan Narkoba membutuhkan dukungan semua pihak dan berbagai program. Salah satu kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui pembatikan dan pengolahan makanan ini sangat bermanfaat. Apalagi, jika pemuda dan pemudinya ikut terlibat dalam aktivitas kreatif seperti ini.Pelatihan yang difasilitasi Progran Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan, Yayasan Gajah Sumatra, Aceh Wetland Foundation ini mengolah pohon mangrove menjadi makanan dan minuman seperti dodol, kue kering, syrup, dan lainnya. Selain itu, getah pohon mangrove dimanfaatkan sebagai cairan pewarnaan pembatikan.Wali Kota Langsa Tgk Usman Abdullah, SE menyambut baik kegiatan yang dilakukan tersebut. Dirinya berharap kegiatan tersebut lebih dikembangkan sehingga bisa bersaing secara nasional, sekaligus juga jadi ciri khas bagi wilayah kota Langsa.Usman juga mengajak masyarakat untuk terus melakukan berbagai kegiatan pemberdayaan kreatif lainnya. Tidak hanya memberi pemasukan ekonomi, juga mampu mengisi aktivitas yang bermanfaat bagi masyarakat dan pemuda. (Tim BNNK Langsa)
Berita Utama
Warga Berhasil Olah Mangrove Jadi Komoditas Bernilai Tinggi, Kepala BNNK Langsa Berikan Apresiasi
Terkini
-
BNN DAN PEMPROV DKI JAKARTA PERKUAT KOLABORASI TANGANI MASALAH NARKOBA DI IBU KOTA 11 Apr 2025
-
KUNJUNGI PT PINDAD, BNN PERKUAT SINERGI DALAM PENANGGULANGAN NARKOBA LEWAT INOVASI TEKNOLOGI 11 Apr 2025
-
KEPALA BNN RI BERIKAN MATERI STRATEGI P4GN DI SESPIMTI POLRI 11 Apr 2025
-
NUANSA IDULFITRI WARNAI HUT KE-23 BNN: MOMENTUM REFLEKSI DAN SERUAN PERUBAHAN 09 Apr 2025
-
BNN GELAR TRADISI HALALBIHALAL IDUL FITRI 1446 H 08 Apr 2025
-
BNN HADIRI GELAR GRIYA IDULFITRI 1446 H DI ISTANA KEPRESIDENAN JAKARTA 01 Apr 2025
-
BNN DAN TEMPO JALIN KOLABORASI STRATEGIS, PERANGI NARKOBA DI JAKARTA 28 Mar 2025
Populer
- KUNJUNGI BNN, TRC PPAI BAHAS PERLINDUNGAN PEKERJA MIGRAN INDONESIA DARI BANDAR NARKOBA 13 Mar 2025
- BNN-RCMP TINGKATKAN KERJA SAMA LAWAN KEJAHATAN NARKOTIKA 17 Mar 2025
- PERKUAT IMAN DAN TAKWA DI BULAN SUCI, BNN GELAR PERINGATAN NUZULUL QUR’AN 18 Mar 2025
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- HILMI FIRDAUSI: JANGAN BIARKAN RAMADAN LEWAT TANPA PERUBAHAN DIRI 18 Mar 2025
- BNN DAN TRUNOJOYO INSTITUTE PERKUAT SINERGI GENERASI MUDA DALAM P4GN 19 Mar 2025
- MODUS OPERANDI PENYELUNDUPAN NARKOBA SEMAKIN VARIATIF, BNN DAN BARANTIN KOLABORASI PERKETAT PENGAWASAN KOMODITI IMPOR 19 Mar 2025