Skip to main content
Berita UtamaBerita SatkerSekretariat Utama

Tutup Orientasi P3K, Karo SDM: Jadilah ASN yang Berakhlak

Oleh 07 Nov 2023November 10th, 2023Tidak ada komentar
Tutup Orientasi P3K, Karo SDM: Jadilah ASN yang Berakhlak
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) secara resmi menutup kegiatan orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Gelombang II yang berlangsung di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) BNN RI, Lido, Bogor, (7/11). Acara orientasi P3K ini telah dilaksanakan sejak 12 Oktober 2023.

Penutupan kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) BNN RI, Brigjen Pol. Muhammad Zainul Muttaaqien, S.H., SIK., M.A.P, Kepala Bidang Penyelenggaraan dan Kerja Sama PPSDM, Adi Rahmadian Thala, S.T., M.Si, beserta segenap panitia, narasumber, fasilitator dan peserta orientasi.

Acara penutupan kegiatan orientasi P3K diikuti 90 peserta yang terdiri dari Tenaga Kesehatan sejumlah 52 peserta dan Tenaga Teknis berjumlah 38 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Adapun angkatan dibagi menjadi tiga yaitu IV, V, dan VI.

Adi Rahmadian Thala, S.T., M.Si dalam sambutannya memaparkan hasil kegiatan orientasi P3K BNN RI. Para peserta orientasi P3K gelombang II ini mengikuti 56 jam pelatihan dengan melalui tahapan Massive Open Online Course atau MOOC dan pelaksanaan secara Klasikal di PPSDM. Adapun hasil evaluasi nilai tertinggi peserta yaitu 91,89 dari angkatan VI.

Baca juga:  Rapat Koordinasi Persiapan Kegiatan Community Development di Kampung Permata

Di tengah acara, ada juga pesan dan kesan peserta selama mengikuti kegiatan orientasi P3K BNN RI. Dimana mereka ditekankan untuk berpikir strategis dan inovatif terkait program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

Pada acara penutupan ini, Kepala Biro SDM BNN RI, Muhammad Zainul Muttaaqien, S.H., SIK., M.A.P, berpesan kepada peserta agar memanfaatkan ilmu yang didapatkan dari kegiatan orientasi serta mengingatkan ketika balik ke tempat kerja, baik di BNNP/BNNK untuk berperan aktif dan berpedoman Catur Darma Tara.

“Saya berharap saudara saudari semuanya mampu menjadi abdi negara yang siap dalam tantangan dan menjadi garda terdepan melaksanakan tugas dan fungsi. Jadilah ASN yang berakhlak dan terus mengedepankan pelayanan prima. Benar-benar memanfaatkan seluruh ilmu yang didapatkan selama orientasi dengan sebaik-baiknya. Selalu aktif berpartisipasi memerangi narkoba, dan selalu menggaungi War on Drugs sebagai insan anti narkotika dengan berpedoman Catur Darma Tara dan mewujudkan Indonesia bersinar,”kata sambutan dari Muhammad Zainul Muttaaqien, S.H., SIK., M.A.P.

Baca juga:  Karo Humpro BNN: Media Pilar Utama Dalam Penyebarluasan Informasi P4GN

Diakhir acara, sembilan peserta dengan nilai tertinggi diberikan piagam penghargaan di depan panggung. Kemudian ditutup dengan rangkaian saling berjabat tangan satu per satu.

Biro Humas dan Protokol BNN RI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel