Kupang, — Dompet Dhuafa Cabang Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar kegiatan pengobatan dan tes kesehatan gratis kepada masyarakat khususnya pengunjung Flobamora Mall. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasioal (HANI) yang jatuh pada tanggal 26 Juni 2013 lalu.”Kegiatan ini kami selenggarakan untuk mendukung upaya Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi NTT dalam mengkampanyekan hidup sehat tanpa narkoba,” kata pimpinan Dompet Dhuafa Kupang, Martina Tirta Sari di Kupang, Sabtu (29/6).Dia menjelaskan, selain tes kesehatan gratis juga dilaksanakan donor darah bekerja sama dengan PMI Cabang Kupang juga melibatkan Persaudaran Wanita Salimah NTT dalam rangka memberikan konsultasi kesehatan dalam keluarga.Dia menuturkan, dalam rangka mendukung gerakan NTT bebas narkoba, Dompet Dhuafa juga menggelar acara seperti Ranking 1 tentang pengetahuan narkoba yang diikuti oleh beberapa komunitas olahraga dan perkumpulan mahasiswa di Kota Kupang.”Kami akan menggelar kegiatan serupa di beberapa lokasi yang ada di Kota Kupang dan kota lainnya di NTT, selain memberikan pelayanan kesehatan juga mengajak masyarakat untuk menjauhi narkoba,” tambahnya.Masih dalam rangka peringaatan HANI di Kupang, Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) Cabang NTT, membagi-bagikan bunga mawar bagi pengunjung Kupang Waterpark Flobamor Mall guna mendukung NTT bebas narkoba.Ada sekitar 500 kembang/bunga yang akan kami bagikan kepada pengunjung Waterpark, kata Presidium WKRI cabang NTT, Ursula Gaa Lio kepada wartawan, di Kupang.Bunga yang dibagikan itu, menurut dia, sebagai bentuk kepedulian wanita Katolik terhadap maraknya peredaran Narkoba di NTT, karena disinyalir sebagai pintu masuk peredaran narkoba internasional melalui Timor Leste.
Artikel
Peringati HANI, Dompet Dhuafa Gelar Layanan Kesehatan Gratis
Terkini
-
KEPALA BNN RI AJUKAN TAMBAHAN ANGGARAN TAHUN 2026 SEBESAR RP 1,14 TRILIUN 10 Jul 2025
-
BNN TEGASKAN KOMITMEN NASIONAL, DESA SANCANG JADI LOKUS PENGUATAN P4GN 10 Jul 2025
-
ISTRI WAPRES KUNJUNGI BOOTH BNN DI RAKERNAS X PKK DAN PERINGATAN HKG PKK KE-53 10 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KOMPETENSI PETUGAS REHABILITASI MELALUI PELATIHAN KONSELING DAN ASESMEN 09 Jul 2025
-
BNN DAN MYANMAR SEPAKAT PERKUAT KOLABORASI PEMBERANTASAN NARKOTIKA 09 Jul 2025
-
BRIEFING ON THE 2025 WORLD DRUG REPORT: BNN-UNODC PERKUAT KOMITMEN REGIONAL HADAPI ANCANMAN NARKOBA SINTETIK 08 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN REHABILITASI NARKOTIKA MELALUI PELATIHAN PETUGAS 08 Jul 2025
Populer
- BNN DAN UKSW JALIN KERJA SAMA UNTUK PENGUATAN PROGRAM REHABILITASI NARKOTIKA BERKELANJUTAN 15 Jun 2025
- KOLABORASI PENGUNGKAPAN KASUS JARINGAN NARKOTIKA: PEREMPUAN JADI ‘PION’ STRATEGIS DALAM SINDIKAT TERORGANISIR 23 Jun 2025
- BNN DAN KOWANI TEKEN KERJA SAMA, PERKUAT PERAN PEREMPUAN DALAM PENCEGAHAN NARKOBA 11 Jun 2025
- BNN RI DAN DESK PEMBERANTASAN NARKOBA MUSNAHKAN 2 TON SABU, BUKTI NYATA AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI 13 Jun 2025
- MUSNAHKAN NARKOTIKA DI KP. BONCOS, BNN NYATAKAN PERANG TERBUKA TERHADAP NARKOBA 02 Jul 2025
- KEPALA BNN RI HADIRI SIDANG TERBUKA PROMOSI DOKTOR ALEXANDER SABAR 21 Jun 2025
- TANDATANGANI SKK, BNN DAN KEJATI KEPULAUAN RIAU BERSINERGI HADAPI GUGATAN PERDATA 22 Jun 2025