Tim BNN mengamankan seorang perempuan berinisial Rachel Abas beserta barang bukti sabu seberat 79,8 gram, pada Rabu (16/10). Setelah dilakukan pemeriksaan, sabu tersebut ia peroleh dari Tedi Halim (TH). Tim kemudian mengamankan TH, di depan sebuah toko buah di kawasan Harmoni. Selanjutnya, tim BNN melakukan penggeledahan di Apartemen Grand Center City Jl. Gajah Mada No. 809 yang disewa oleh TH. Di tempat ini, petugas menemukan sejumlah barang bukti antara lain :· (satu) tas hitam berisi : 12 paket sabu dengan berat keseluruhan 659,9 gram, dan 14 (empat belas) sedotan putih, sebuah penggaris dan 2 alumunium foil· 17 butir tablet ekstasi warna hijau berlogo rolex· 1 (satu) buah Mobil Merk BMW Warna Biru No. Pol B 1680 J beserta kunci.Usai penggeledahan ini, TH mendapat perintah untuk menyerahkan sabu seberat 72,4 gram kepada seorang kurir. Kemudian petugas melakukan control delivery, dan berhasil mengamankan kurir berinisial Ade Herlangga (AH) di Apartemen Sudirman Park. Petugas kemudian melakukan penggeledahan di sebuah kamar sewaan TH di Apartemen ini. Di apartemen ini, petugas menyita sejumlah barang bukti antara lain:· 1 (satu) bungkus plastik bening berisi kristal berwarna bening dengan berat bruto ± 0,9 gram. · 2 (dua) buah bong larutan penyegar. · 1 (satu) gulung Aluminium foilSelain di apartemen ini, petugas BNN juga menggeledah Apartemen yang disewa oleh TH, yaitu di Apartemen Mediterania, Kelapa Gading. Di tempat ini, disita barang bukti sebagai berikut :· 3 (tiga) buah bong dan alumunium foil· 3 buah simcard.· 1 (satu) bundel Kwitansi kontrak Apartemen
Siaran Pers
Penyewa 3 Apartemen Terlibat Kasus Narkoba
Terkini
-
INDONESIA DAN FIJI BANGUN SINERGI PEMBERANTASAN NARKOTIKA DI KAWASAN MELANESIA 14 Okt 2025
-
LANTIK PEJABAT BARU, KEPALA BNN RI TEGASKAN PENTINGNYA BERPIKIR STRATEGIS DAN BERGERAK TAKTIS 14 Okt 2025
-
SILATURAHMI KEPALA BNN RI DARI MASA KE MASA, TEGUHKAN KOMITMEN BERKELANJUTAN DALAM PERANG MELAWAN NARKOBA 14 Okt 2025
-
BNN HADIRI LOKAKARYA NASIONAL: DORONG KOLABORASI DEMI WUJUDKAN INDONESIA BERSIH NARKOBA 13 Okt 2025
-
BNN DAN KEMENAKER TEKEN PKS, DORONG PENEMPATAN SERTA PEMBERDAYAAN TENAGA KERJA PASCA REHABILITASI 12 Okt 2025
-
BNN dan UI PAPARKAN HASIL STUDI KUALITATIF BUDAYA DAN KRIMINOLOGIS DI 14 LOKASI RAWAN NARKOBA 11 Okt 2025
-
BNN KEMBALI RAIH OPINI WTP DARI BPK, ATAS LAPORAN KEUANGAN TAHUN 2024 10 Okt 2025
Populer
- BNN DAN ESQ CORP SINERGIKAN PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI SPIRITUAL DAN PEMBENTUKAN KARAKTER 08 Okt 2025
- BNN DAN PP MUHAMMADIYAH SEPAKAT PERKUAT SINERGI DAKWAH ANTI NARKOBA 01 Okt 2025
- BNN GELAR SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI LINGKUNGAN BNN TAHUN 2025 15 Sep 2025
- OPERASI SENYAP BNN RI: 18 HARI, 11 TITIK, 11 JARINGAN RUNTUH 15 Sep 2025
- KUNJUNGI BALI, KEPALA BNN RI TINJAU LANGSUNG KANTOR BNN KOTA DENPASAR 18 Sep 2025
- JALIN SINERGI DENGAN MEDIA, KEPALA BNN RI GELAR NGOPI BARENG WARTAWAN 16 Sep 2025
- BNN DAN UNTAR SUSUN LANGKAH KOLABORATIF PERKUAT KAMPUS BERSINAR 16 Sep 2025