Skip to main content
Bidang Pemberdayaan Masyarakat

Masuk Dalam Zona Kuning, BNNP NTT Dorong Bupati Sumba Timur Bentuk BNN Kabupaten/Kota

Oleh 20 Agu 2019September 4th, 2019Tidak ada komentar
Masuk Dalam Zona Kuning, BNNP NTT Dorong Bupati Sumba Timur Bentuk BNN Kabupaten/Kota
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

BNN RI – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Brigjend Pol Teguh Iman Wahyudi, SH., MM., mendorong pemerintah kabupaten/kota khususnya di Sumba Timur, NTT, untuk segera membentuk BNN Kabupaten/Kota.

Dalam pertemuannya dengan Bupati Sumba Timur, Drs. Gidion Mbiliyora, M.Si, di Kantor Bupati Sumba Timur, pada Selasa (20/8), Teguh mendorong Bupati agar segera membentuk BNN Kabupaten/Kota sebagai bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam menangani permasalahan Narkoba dan kepatuhan Kabupaten/Kota dalam menjalankan Inpres No. 6 Tahun 2018 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

Teguh khawatir, jika tidak segera dibentuk BNN Kabupaten/Kota, beberapa daerah di NTT yang masuk dalam daftar kuning (waspada), bisa saja meningkat secara negatif menjadi kawasan dengan zona merah.

Gideon mengaku saat ini pihaknya belum memutuskan terkait pembentukan BNN di Sumba Timur. Namun, ia sependapat bahwa NTT merupakan daerah perairan terbuka yang memiliki tingkat kerawanan tinggi terhadap kasus Narkoba, mengingat 80% kasus penyelundupan Narkoba dilakukan melalui wilayah perairan. Oleh karena itu, Gideon akan mengupayakan perencanaan pembentukan BNN Kabupaten/Kota pada tahun 2020 mendatang.

Baca juga:  BNN RI Beri Pelatihan Life Skill Bagi Warga Jongkong Kalbar

Usai melakukan pertemuan dengan Bupati, Teguh langsung menggelar Forum Diskusi dengan perwakilan pemerintah daerah untuk menyamakan persepsi terkait P4GN serta mengompulir kendala yang terjadi dalam pembentukan BNN Kabupaten/Kota.

Pada akhir diskusi, Teguh meminta komitmen para perwakilan pemerintah daerah yang hadir dalam diskusi tersebut untuk mendorong pembentukan BNN Kabupaten/Kota di Provinsi NTT.

BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN

Instagram: @infobnn_ri
Twitter. :@infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn

#Bersinar

#Stopnarkoba

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel