Secara simbolis, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Heru Winarko, memberikan cindera mata kepada 10 mahasiswa dan 8 pelajar Yayasan Bina Nusantara. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk apresiasi BNN terhadap partisipasi mereka dalam Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan Universitas dan Sekolah yang berada dibawah naungan Yayasan Bina Nusantara. Kegiatan ini dilakukan bersamaan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara BNN dan Bina Nusantara di Gedung Auditorium Kampus Anggrek, Universitas Bina Nusantara, Selasa (15/5). Dalam kegiatan tersebut, kedua pihak sepakat untuk bersinergi menciptakan lingkungan bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Penandatangan nota kesepahaman ini merupakan simbol dari dideklarasikannya Universitas Bina Nusantara sebagai kampus bersih narkoba. “Ini bentuk komitmen kami, menciptakan lingkungan kampus yang bersih dari penyalahgunaan narkoba”, ujar Ketua Yayasan Bina Nusantara, Bernard Gunawan, Saat memberikan sambutan.Menurut Bernard, Sesuai dengan Namanya, Bina Nusantara akan mengabdikan diri kepada masyarakat untuk membina dan mendidik generasi muda yang sehat dan bebas penyalahgunaan narkoba. Pihaknya menyampaikan bahwa tidak akan memberi toleransi dalam bentuk apapun terhadap tindak penyalahgunan narkoba kepada seluruh masyarakat Bina Nusantara. ” Binus tidak memberi toleransi dalam bentuk apapun. Binus akan memberi sanksi tegas bagi pengguna narkoba” ujar Bernard tegas. Sementara itu, Kepala BNN, Heru Winarko, menyampaikan rasa bangganya terhadap semangat mahasiswa dan pelajar Bina Nusantara dalam memerangi penyalahgunaan narkoba.Suatu kebanggaan bagi kami, mendapat dukungan yang luar biasa dari institusi seperti Bina Nusantara, ujarnya. Menurut Heru, permasalahan narkoba di Indonesia ini harus dipikirkan bersama-sama. Karena itu, pihaknya mengajak Bina Nusantara untuk bersama-sama bergerak, melakukan upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba. Kepada seluruh peserta Heru berpesan untuk menjaga diri kita dari penyalahgunaan narkoba. 2045, Indonesia bisa menjadi bangsa besar, dengan catatan generasi mudanya mampu mengembangkan diri, salah satunya dengan tidak menggunakan narkoba katanya. Kedua pihak berharap, penandatanganan nota kesepahaman ini akan menjadi dasar bagi keduanya untuk saling bersinergi dalam menciptakan lingkungan kampus yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Humas BNN
Berita Utama
DEKLARASI BINUS SEBAGAI KAMPUS BERSIH NARKOBA
Terkini
-
BNN BONGKAR CLANDESTINE LABORATORY NARKOTIKA JARINGAN INTERNASIONAL 17 Jan 2026 -
KUNJUNGI BNNK SURAKARTA, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENCEGAHAN NARKOBA DIMULAI DARI ANAK 17 Jan 2026 -
BNN TERUS GEMPUR TEMPAT RAWAN PEREDARAN NARKOTIKA, 2 PELAKU DIAMANKAN 16 Jan 2026 -
HADIRI PUNCAK PERINGATAN HARI DESA NASIONAL 2026, KEPALA BNN RI RAIH PENGHARGAAN PROGRAM K/L BERBASIS DESA 16 Jan 2026 -
BNNP DKI JAKARTA DAN MGBK SMA SEPAKATI KERJA SAMA P4GN DI LINGKUNGAN SEKOLAH 15 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI: KARIER TANPA BATAS DIMULAI DARI HIDUP SEHAT TANPA NARKOBA 14 Jan 2026 -
PERKUAT SINERGI, KEPALA BNN RI TERIMA AUDIENSI REKTOR UNIVERSITAS PANCASILA 14 Jan 2026
Populer
- PENGUMUMAN PENUNDAAN HASIL SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 24 Des 2025

- BNN PERKUAT KETAHANAN WARGA KAMPUNG BERLAN MELALUI PEMBERDAYAAN EKONOMI 29 Des 2025

- BUKA WEBINAR UPDATE ON ADDICTION, KEPALA BNN RI: ADIKSI JUDI ONLINE DAN NARKOBA ANCAM PRODUKTIVITAS 23 Des 2025

- TEMUI MENTERI AGAMA, KEPALA BNN RI PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI KEAGAMAAN 29 Des 2025

- BNN TERIMA COURTESY CALL DUTA BESAR KERAJAAN THAILAND, PERKUAT KERJA SAMA PEMBERANTASAN NARKOTIKA 29 Des 2025

- MERAJUT KOLABORASI, SABA DESA DORONG PEMBANGUNAN DAN TERWUJUDNYA DESA BERSINAR 23 Des 2025

- BNN GELAR UPACARA PERINGATAN HARI IBU KE-97 23 Des 2025
