Dari total penduduk Indonesia, 40% diantaranya anak muda yang menjadi sasaran empuk para sindikat narkoba. Anak muda dibidik menjadi pangsa pasar narkoba yang potensial oleh sindikat. Karena itulah diperlukan upaya serius dalam melumpuhkan sindikat narkoba. Menurut Arman Depari, Direktur TP Narkoba Bareskrim Mabes Polri, uapaya melawan kejahatan narkotika sangat penting mengingat kejahatan ini erat kaitannya dengan kejahatan-kejahatan lainnya. Arman menambahkan, situasi permasalahan narkoba di negeri ini masih mengkhawatirkan, mengingat jumlah pengguna masih banyak. Hal ini terbukti dengan angka kasus narkoba yang masih mengalami peningkatan, jumlah tersangka juga semakin meningkat, sedangkan jumlah barang bukti mengalami penurunan. idealnya, penanganan narkoba akan dikatakan berhasil jika jumlah kasus, tersangka dan barang bukti semuanya itu mengalami penurunan, ujar Arman saat memberikan paparan dalam diskusi panel Rakor BNN-Polri, di Bidakara, Rabu (5/2). Menanggapi maraknya permasalahan narkoba, Arman merekomendasikan agar aspek pencegahan itu lebih dimaksimalkan. Ia memberikan saran kepada BNN agar lebih memaksimalkan personel BNN dengan Binmas di tubuh Polri dalam rangka membangun kesadaran masyarakat untuk lebih peduli tentang bahaya narkoba. Binmas itu ujung tombak yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, dan perannya sangat potensial untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk tolak narkoba, ujar Arman.
Terkini
-
KEPALA BNN RI AJUKAN TAMBAHAN ANGGARAN TAHUN 2026 SEBESAR RP 1,14 TRILIUN 10 Jul 2025
-
BNN TEGASKAN KOMITMEN NASIONAL, DESA SANCANG JADI LOKUS PENGUATAN P4GN 10 Jul 2025
-
ISTRI WAPRES KUNJUNGI BOOTH BNN DI RAKERNAS X PKK DAN PERINGATAN HKG PKK KE-53 10 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KOMPETENSI PETUGAS REHABILITASI MELALUI PELATIHAN KONSELING DAN ASESMEN 09 Jul 2025
-
BNN DAN MYANMAR SEPAKAT PERKUAT KOLABORASI PEMBERANTASAN NARKOTIKA 09 Jul 2025
-
BRIEFING ON THE 2025 WORLD DRUG REPORT: BNN-UNODC PERKUAT KOMITMEN REGIONAL HADAPI ANCANMAN NARKOBA SINTETIK 08 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN REHABILITASI NARKOTIKA MELALUI PELATIHAN PETUGAS 08 Jul 2025
Populer
- KOLABORASI PENGUNGKAPAN KASUS JARINGAN NARKOTIKA: PEREMPUAN JADI ‘PION’ STRATEGIS DALAM SINDIKAT TERORGANISIR 23 Jun 2025
- BNN DAN UKSW JALIN KERJA SAMA UNTUK PENGUATAN PROGRAM REHABILITASI NARKOTIKA BERKELANJUTAN 15 Jun 2025
- BNN TEGASKAN PELUANG PENELITIAN GANJA BUKAN UPAYA LEGALISASI 15 Jun 2025
- KEPALA BNN RI HADIRI SIDANG TERBUKA PROMOSI DOKTOR ALEXANDER SABAR 21 Jun 2025
- TANDATANGANI SKK, BNN DAN KEJATI KEPULAUAN RIAU BERSINERGI HADAPI GUGATAN PERDATA 22 Jun 2025
- BNN DAN BRIN BERSINERGI DALAM RISET NASIONAL PREVALENSI PENYALAHGUNAAN NARKOBA 2025 21 Jun 2025
- HADIRI WISUDA SANTRI, KEPALA BNN RI BERHARAP WISUDAWAN MENJADI DA’I 23 Jun 2025