Yayasan Pondok Pesantren Tarbiyatul Huda Cipasung Kecamatan Cimaragas menggelar Sosialisasi Bahaya Narkoba bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Ciamis dengan tema membentuk insan yang progressive bersih dalam jiwadan berkualitas bertempat di SMK Maarif NU Tarbiyatul Huda Cipasung Cimaragas, pada Senin, (17/11/2014).Kegiatan sosialisasi bahaya narkoba ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1436 Hijriyah, dan merupakan program kegiatan Ikatan Pelajar Nahdlotul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlotul Ulama (IPPNU) Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Cimaragas, sebagaimana disampaikan oleh Ketua Yayasan Tarbiyatul Huda Cipasung Kecamatan Cimaragas Ustadz Dani Ues Qorni dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi bahaya narkoba ini dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1436 Hijriyah, sebagai bentuk pembekalan kepada para pelajar / santri SMK Maarif NU Tarbiyatul Huda Cipasung Cimaragas beserta para orang tua, agar dapat membentengi dari ancaman arus globalisasi, jangan sampai terjebak oleh bujuk rayu narkoba yang datang kapan saja.Dalam kesempatan ini narasumber dari BNNK Ciamis Suhendi, SH dalam paparannya berpesan, agar para santri / pelajar dan orang tua dapat mewaspadai ancaman bahaya laten narkoba yang penyebarannya tidak mengenal batas wilayah dan lingkungan dengan sasaran tanpa pandang bulu semua bisa terkena.Selanjutnya Suhendi mengharapkan agar Pondok Pesantren Tarbiyatul Huda Cipasung Kecamatan Cimaragas ini menjadi Pesantren Peduli Bahaya Narkoba, dijadikan sebagai pusat informasi dan kajian-kajian tentang narkoba dan permasalahannya dengan narasumber ulama yang dikemas dengan dalil-dalil Al-Quran dan Hadist, sehingga lebih efektif dalam penyampaiannya, baik kepada para santri, jemaah dan masyarakat pada umumnya. (tim bnnk ciamis)
Berita Utama
Pesantren Peduli Bahaya Narkoba
Terkini
-
TEMUI WARGA KAMPUNG KIAPANG, KEPALA BNN RI: KEMISKINAN BUKAN ALASAN UNTUK MENJADI BAGIAN SINDIKAT KEJAHATAN NARKOBA 09 Mei 2025
-
SESTAMA BNN RI HADIRI FORUM SEKRETARIS K/L: PERKUAT SINERGI PEMBERDAYAAN UMKM 08 Mei 2025
-
BERIKAN KULIAH UMUM, KEPALA BNN RI BUKA WAWASAN MAHASISWA UNRI TERKAIT NARKOBA 08 Mei 2025
-
GEDUNG BARU BNNP RIAU, WUJUD KOMITMEN PEMPROV DUKUNG P4GN 06 Mei 2025
-
RDP BERSAMA DPRI RI, BNN SAMPAIKAN DATA DAN FAKTA, UNGKAP TANTANGAN DALAM PENANGANAN NARKOBA 06 Mei 2025
-
KEPALA BNN RI TERIMA AUDIENSI SISWA SESPIMTI POLRI 05 Mei 2025
-
SINERGI BNN DAN DJKN: PERCEPAT PENETAPAN ASET DAN PENGUATAN SARPRAS P4GN 04 Mei 2025
Populer
- Pengumuman Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Formasi Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan Tahap II BNN RI T.A. 2024 21 Apr 2025
- SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
- KUNJUNGI PT PINDAD, BNN PERKUAT SINERGI DALAM PENANGGULANGAN NARKOBA LEWAT INOVASI TEKNOLOGI 11 Apr 2025
- BNN DAN PEMPROV DKI JAKARTA PERKUAT KOLABORASI TANGANI MASALAH NARKOBA DI IBU KOTA 11 Apr 2025
- KEPALA BNN RI BERIKAN MATERI STRATEGI P4GN DI SESPIMTI POLRI 11 Apr 2025
- RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
- SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025