Skip to main content
Siaran Pers

PERINGATAN HARI ANTI NARKOBA INTERNASIONAL (HANI)LIDO ? SUKABUMI, 26 JUNI 2007

Oleh 29 Jun 2007Agustus 2nd, 2019Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Setiap tanggal 26 Juni seperti hari ini, seluruh bangsa-bangsa di dunia memperingati ?International Day Againts Drug And Illicit Trafficking? atau yang biasa disebut oleh bangsa Indonesia sebagai Hari Anti Narkoba Internasional, yang disingkat HANI. Peringatan ini bukan acara yang bersifat serimonial saja, tetapi lebih merupakan sebuah momentum yang memiliki latar belakang historis dan filosofi sosial, karena seluruh bangsa merasa sangat prihatin, dan bertekad memerangi sebuah tindakan yang semakin hari menelan korban semakin banyak, dan hampir menguburkan masa depan semua bangsa dan negara. Tindakan itu adalah PENYALAHGUNAAN DAN PEREDARAN GELAP NARKOBA. Jadi, hari ini pun kita bersama, ikut mengobarkan tekad dan komitmen untuk semakin memerangi penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba.

Baca juga:  Kementerian BUMN RI Laksanakan Sosialisasi P4GN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel