Program Badan NarkotikaNasional Provinsi PapuaTahun 2013, salah satunya adalah program Pemberdayaan Alternatif kepadakorban penyalahguna narkoba. Program tersebut dilakukan dengan beberapa tahapan untuk mendapatkan calon residen yaitupertamamelakukan penjangkauan kepada residen/pengguna dan keluarganya.Kegiatan penjangkauan ini dilaksanakan Senin (15/4) di Kampung Genyem DistrikNimboran KabupatenJayapura. Berdasarkan informasi aktivis LSM pemerhati masalah penyalahguna narkoba dilakukan pengumpulan informasisecara detail. Pada kegiatan ini ditemukan2 (dua) residen yangakandirehabilitasi dan pulih kembali.Sampai saat ini total residenadalah 8 (delapan) orang.Tahapke dua, yang akan dilakukan adalah melakukanintakedan pemeriksaan kejiwaan ke RSJ Abepura untuk memastikan bahwa residen tersebut tidak mengalami gangguan kejiwaan.Tahapke tiga,melakukan koordinasi dengan pihak keluarga dan ke Balai Rehabilitasi Baddoka Makassar, selanjutnyaresiden akan diberangkatkan ke Balai Rehabilitasi Baddoka di Makassar selama 1 (satu) tahun untukmenjalanirehabilitasi fisik dan sosial (pendampingan bakat, minat dan keahlian). Hal ini diberikanuntukmenyiapkan ketrampilan hidup bilakembali ke masyarakat.Diharapkan residen yang telah selesaimenjalani terapi danrehabilitasi, dapat menjadi mitradalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba. (BNNP Papua)
Artikel
PENJANGKAUAN RESIDEN NARKOBA KAMPUNG GENYEM
Terkini
- BNN BERPARTISIPASI DALAM SEMINAR INTERNASIONAL COOPERATION AGAINST DRUG TRAFFICKING DI BANGKOK 04 Des 2024
- BNN DAN UNIVERSITAS BHAYANGKARA JALIN KERJA SAMA PERANGI NARKOBA 04 Des 2024
- KEPALA BNN RI DAN WAKIL MENTERI HUKUM BERTEMU, BAHAS REVISI UU NARKOTIKA DAN PENGUATAN PERAN BNN 03 Des 2024
- BNN HADIRI FORUM PENGUATAN KOLABORASI KEPEMIMPINAN LINTAS K/L 03 Des 2024
- BNN CARI TALENTA TERBAIK MELALUI SELEKSI PPPK 03 Des 2024
- INDONESIA HADIRI PERTEMUAN INTERNASIONAL PEMBERDAYAAN ALTERNATIF DI THAILAND 30 Nov 2024
- BNN TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI JSJN MALAYSIA, BAHAS KERJA SAMA PENANGGULANGAN NARKOBA 30 Nov 2024
Populer
- HASIL SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD) PESERTA CPNS BNN YANG BERHAK MENGIKUTI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG (SKB) T.A. 2024 18 Nov 2024
- Hasil Seleksi Administrasi Pasca Sanggah Pengadaan Pppk Formasi Tenaga Teknis Dan Tenaga Kesehatan BNN T.A. 2024 11 Nov 2024
- LAGI, APARAT KEMBALI TEMUKAN PABRIK OBAT-OBATAN TERLARANG DI TENGAH PEMUKIMAN WARGA 07 Nov 2024
- BNN RI BERHASIL AMANKAN 19.846,43 GRAM SABU JARINGAN INTERNASIONAL DI SULAWESI TENGAH 22 Nov 2024
- BNN SUSUN RENCANA AKSI NASIONAL P4GN TAHUN 2025-2029 19 Nov 2024
- BNN Musnahkan 20 Kg Sabu dari Dua Jaringan Narkotika 19 Nov 2024
- KEPALA BNN RI BERIKAN ARAHAN DI BUMI TADULAKO, TEKANKAN PROGRAM ASTA CITA PRESIDEN 20 Nov 2024