Skip to main content
Berita Utama

Narkoba, Bencana Nasional

Oleh 09 Sep 2014Agustus 2nd, 2019Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Ratna Djoko Suyanto, Ketua II SIKIB mengungkapkan narkoba telah menjadi salah satu bencana nasional. Betapa tidak, jumlah korban sangat banyak, dan kecenderungannya selalu meningkat tahun demi tahun. Menurutnya, kunci penting adalah ketahanan keluarga harus dibangun dan senantiasa diperkuat. Pencegahan mutlak harus diperkuat dari mulai lingkungan keluarga. Kegiatan pencegahan, ungkapnya, bisa dilakukan dengan hal-hal sederhana seperti sosialisasi langsung di lingkungan masyarakat tentang bahaya yang ditimbulkan dari narkoba. Sedangkan dalam konteks rehabilitasi, peran yang bisa dimaksimalkan adalah dengan menggiring para pengguna agar mau melaporkan dirinya ke IPWL, sehingga mereka segera ditangani agar bisa direhabilitasi, imbuh Ratna dalam kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerakan Bhayangkari Ke-62 di Balai Pertemuan Polda Metro, Selasa (9/9). Lebih khusus lagi Ratna menyayangkan begitu banyak wanita yang terjerat dalam masalah narkoba baik sebagai pengguna, kurir bahkan bandar. Dalam pengamatannya, wanita mudah terperosok dalam masalah narkoba karena sejumlah faktor. Secara psikis wanita lebih rentan untuk mengalami tekanan atau depresi sehingga banyak yang terkena kasus penyalahgunaan narkoba, sedangkan dalam konteks kejahatan seperti banyak wanita jadi kurir karena kaum wanita banyak yang diperdaya, pungkas Ratna.

Baca juga:  Penyuluh Narkoba Ditantang Kreatif dan Inovatif Untuk Perkuat P4GN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel