Samarinda,- Guna menekan angka penyalahguna narkotika coba pakai yang saat ini di dominasi oleh pelajar dan mahasiswa, Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda melalui seksi pencegahan dan pemberdayaan masyarakat (P2M) membentuk komunitas Kawan BNN di SMP 22 Samarinda.Komunitas ini dari kelompok pelajar yang tergabung dalam ekstra kurikuler Pramuka. Di pilihnya pramuka karena terbukti anggota organisasi Pramuka mempunyai semangat kemandirian dan patriotisme tinggi.Kepala BNNK Samarinda Siti Zaekhomsyah SH mengatakan, Pramuka terbukti mampu mencetak kader berwawasan kebangsaan diharapkan mampu bersinergi dengan BNN Kota Samarinda dalam menekan angka prevalensi penyalahgunaan narkotika di Samarinda.”Kita gandeng mereka agar dapat meneruskan pesan-pesan anti narkotika ini kepada anggota pramuka yang lain, serta kepada seluruh pelajar di SMP 22 ,” kata Siti Zaekhomsyah di sela-sela membuka kegiatan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) bahaya narkoba bagi pelajar di SMPN 22, Rabu (1/3/2017).Dikatakan Siti Zaekhomsyah, pembentukan komunitas kawan BNN ini untuk mendorong masyarakat lebih proaktif dalam upaya pencegahan narkotika di kota Tepian ini.Masyarakat tidak lagi menjadi objek tetapi harus menjadi subjek dalam kegiatan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika. Kawan BNN ini sekilas seperti relawan untuk menyebarkan informasi bahaya narkoba di lingkungan masing-masing, paparnya.Selain di SMPN 22, komunitas ini juga akan di bentuk di sekolah menengah kejuruan sampai ke perguruan tinggi. Untuk tahap pertama pembentukan akan dilaksanakan di SMKN 17 serta Kampus Akademi Farmasi.Lebih jauh dikatakan Siti Zaekhomsyah, ke depan selain bertugas untuk membuat kegiatan di sekolah maupun perguruan tinggi. Komunitas kawan BNN ini juga akan dilibatkan di setiap kegiatan kampanye anti narkoba yang dilaksanakan oleh seksi pencegahan dan pemberdayaan masyarakat.Tina koordinator Komunitas Kawan BNN merasa senang dapat dilibatkan dalam kegiatan BNN. Dengan mendapatkan materi bahaya dan dampak narkotika bagi kesehatan maupun kedaulatan negara, pihaknya merasa terpanggil untuk bersama BNN menyuarakan kampanye anti narkoba di Samarinda.”Kami baru sadar bahwa narkotika digunakan sebagai perang proxy untuk melemahkan generasi penerus bangsa, pungkasnya.#stopnarkobaB/BRD-68/II/2017/Humas
Berita Utama
Komunitas Kawan BNN Dibentuk di SMPN 22 Samarinda
Terkini
-
Lindungi Tempat Wisata Dari Bahaya Narkoba, BNN RI dan Kemenparekraf RI Jalin Kerja Sama 29 Mei 2023
-
Audiensi Badan Narkotika Nasional dengan Universitas Bina Nusantara 26 Mei 2023
-
BNN RI Dampingi Stakeholder Dalam Rangka Implementasi Alternative Development Pada Pilot Project di Aceh Utara 26 Mei 2023
-
BNN RI Hadiri Kegiatan Asia Pacific Forum Against Drugs 2023 26 Mei 2023
-
Rapat Internal Pelaksanaan Uji Kompetensi dan Penilaian Angka Kredit Jabatan Fungsional Penggerak Swadaya Masyarakat di Lingkungan BNN 25 Mei 2023
-
“Meeting to Determine The Awards of The International Day Drug Abuse and illicit Trafficking” 25 Mei 2023
-
BNN RI Musnahkan Ganja Dan Sabu, Selamatkan Lebih Dari 46.000 Jiwa 25 Mei 2023
Populer
- Perkuat Kebersamaan, Pimpinan dan Staf di BNN RI Saling Bermaaf-maafan 02 Mei 2023
- Hasil Pasca Sanggah Seleksi Kompetensi CPPPK Jabatan Fungsional Tenaga Teknis BNN 2022 12 Mei 2023
- Direktorat PSM BNN RI Menerima Audiensi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) 04 Mei 2023
- Perkuat Kolaborasi Dengan Media Massa, BNN RI Adakan Pertemuan Dengan Awak Media 05 Mei 2023
- Deputi Pemberantasan BNN RI Berikan Kuliah Umum Kepada Perwira Siswa DIKREG 51 SESKO TNI 04 Mei 2023
- BNN RI Hadiri Acara Hari Bhakti Pemasyarakatan Kemenkumham Ke-59 04 Mei 2023
- Audiensi dengan KASN terkait Tindak Lanjut PKS antara Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) 05 Mei 2023