Warga Kelurahan Cilangkap, Jakarta Timur, secara tegas menyatakan komitmen memerangi narkoba. Berbagai upaya akan dilakukan untuk membentengi lingkungan dari penyalahgunaan narkoba.Demikian dikatakan Guntur selaku Ketua RW 05 Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, pada kata sambutannya dalam kegiatan Pemberdayaan Lingkungan Masyarakat dalam P4GN yang diselenggarakan bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN), Rabu (20/8).Langkah pertama saya akan selalu meminta warga yang telah memahami tentang bahaya narkoba, khususnya bagi mengikuti kegiatan ini, untuk menjelaskan dan mengingatkan tetangganya maupun warga lainnya untuk menghindari, jelasnya.Dengan begitu, sambungnya, seluruh warga akan mengerti menghancurkannya narkoba. Sehingga harapan tumbuhnya inisiatif warga secara sendirinya melawan narkoba tumbuh.Metode paling utama menanggulangi narkoba ialah memberikan kesadaran kepada warga bahwa narkoba mematikan, imbuh Guntur.Menurutnya, bila warga tidak memiliki kesadaran dan pemahaman mengenai narkoba, maka yang muncul adalah sikap acuh. Jika itu terjadi, tambah Guntur, banyak warga yang nantinya menjadi korban narkoba.Selanjutnya tindakan lain ialah meningkatkan koordinasi antara tiap-tiap RT, PKK, karang taruna, serta keamanan lingkungan, ungkapnya. Organisasi kemasyarakatan itu, ujar Guntur, perlu memiliki kewaspadaan terhadap setiap gerak gerik mencurigakan dari warga di lingkungan pemukimannya.Kalau ada yang dianggap mengarah ke penyalahgunaan narkoba, diharapkan agar segeral melaporkan ke aparat keamanan, tandasnya.Sedangkan Kasubdit Lingkungan Kerja dan Masyarakat BNN Dik Dik Kusnadi mengemukakan, kepedulian adalah modal penting menanggulangi narkoba. Tanpa kepedulian, lanjutnya, para pengedar dan bandar narkoba akan mudah memasok barangnya ke lingkungan masyarakat karena dirasa aman. (rls/has)
Berita Utama
Kelurahan Cilangkap Komitmen Perangi Narkoba
Terkini
-
BERADA DI GARIS DEPAN PERBATASAN, KEPALA BNN RI INSTRUKSIKAN JAJARAN DI WILAYAH KEPRI PASANG MATA DAN TELINGA, PERKUAT KOLABORASI 18 Jan 2026 -
TIBA DI KEPRI, KEPALA BNN RI SAMBANGI POLDA BAHAS PENGUATAN SINERGI HADAPI ANCAMAN NARKOTIKA LINTAS NEGARA 18 Jan 2026 -
BNN BONGKAR CLANDESTINE LABORATORY NARKOTIKA JARINGAN INTERNASIONAL 17 Jan 2026 -
KUNJUNGI BNNK SURAKARTA, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENCEGAHAN NARKOBA DIMULAI DARI ANAK 17 Jan 2026 -
BNN TERUS GEMPUR TEMPAT RAWAN PEREDARAN NARKOTIKA, 2 PELAKU DIAMANKAN 16 Jan 2026 -
HADIRI PUNCAK PERINGATAN HARI DESA NASIONAL 2026, KEPALA BNN RI RAIH PENGHARGAAN PROGRAM K/L BERBASIS DESA 16 Jan 2026 -
BNNP DKI JAKARTA DAN MGBK SMA SEPAKATI KERJA SAMA P4GN DI LINGKUNGAN SEKOLAH 15 Jan 2026
Populer
- PENGUMUMAN PENUNDAAN HASIL SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 24 Des 2025

- BNN PERKUAT KETAHANAN WARGA KAMPUNG BERLAN MELALUI PEMBERDAYAAN EKONOMI 29 Des 2025

- BUKA WEBINAR UPDATE ON ADDICTION, KEPALA BNN RI: ADIKSI JUDI ONLINE DAN NARKOBA ANCAM PRODUKTIVITAS 23 Des 2025

- TEMUI MENTERI AGAMA, KEPALA BNN RI PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI KEAGAMAAN 29 Des 2025

- BNN TERIMA COURTESY CALL DUTA BESAR KERAJAAN THAILAND, PERKUAT KERJA SAMA PEMBERANTASAN NARKOTIKA 29 Des 2025

- MERAJUT KOLABORASI, SABA DESA DORONG PEMBANGUNAN DAN TERWUJUDNYA DESA BERSINAR 23 Des 2025

- BNN GELAR UPACARA PERINGATAN HARI IBU KE-97 23 Des 2025
