ebagai bentuk kepedulian dari organisasi mahasiswa muslim yang tegabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Komisariat Darussalam menggelar penyuluhan bahaya narkoba di sekolah bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Ciamis, dengan tema KAMMI Goes to School, bertempat di Madrasah Aliyah Persatuan Ummat Islam (MA PUI) Banjarsari, pada Rabu (21/01/2015).KAMMI adalah organisasi ekstra kampus yang menghimpun mahasiswa muslim seluruh Indonesia secara lintas sektoral, suku, ras dan golongan. Selain itu KAMMI menghimpun segenap mahasiswa muslim Indonesia yang bersedia bekerjasama membangun negara dan bangsa Indonesia. KAMMI berperan sebagai wadah dan mitra bagi mahasiswa Indonesia yang ingin menegakkan keadilan dan kebenaran dalam wadah negara hukum Indonesia melalui tahapan pembangunan nasional yang sehat dan bertanggung jawab.KAMMI mengambil peran sebagai mitra bagi masyarakat dalam upaya-upaya pembangunan masyarakat sipil, demokratisasi dan pembangunan kesatuan/persaudaraan ummat dan bangsa melalui pendampingan/advokasi sosial, kritisi/konstruktif terhadap kebijakan negara yang memarginalisasi masyarakat.Melalui peran dan fungsinya, maka KAMMI Komisariat Darussalam yang di ketuai oleh Jujun Junaedi menggelar acara KAMMI Goes to Schooldengan tema yang diangkat adalah narkoba dan permasalahannya dengan menggandeng BNNK Ciamis sebagai mitra kerja di lapangan untuk memberikan penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba kepada para pelajar tingkat SLTA.Jujun menuturkan bahwa salah satu ancaman generasi bangsa adalah penyalahgunaan narkoba, hal ini dapat mengancam kelangsungan masa kini dan masa depan generasi bangsa Indonesia, untuk itulah KAMMI peduli generasi.Selanjutnya narasumber dari BNNK Ciamis disampaikan oleh Kasi Pencegahan, Deny Setiawan, S.Sos., M.M.yang membawa pesan motivasi kepada para pelajar MA PUI Banjarsari, bahwa jika negara yang sudah terlepas dari penjajahan bangsa lain secara militer harusnya lebih maju dan dapat mengisi kemerdekaan tersebut dengan berbagai prestasi, hal ini pun penting bagi generasi penerus bangsanya agar tetap menjaga keutuhan bangsanya sendiri dari ancaman penjajah.Akan tetapi jika generasi suatu bangsa dan negara menjadi pengguna dan pecandu narkoba, maka negara yang sudah merdeka akan terjajah kembali tutur DenySelanjutnya, Deny mengajak kepada para siswa sebagai generasi penerus bangsa agar dapat berpartisipasi aktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) yaitu dengan cara menularkan pengetahuan yang dimilikinnya tentang bahaya narkoba kepada lingkungan sekitarnya dan melaporkan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba kepada aparat yang berwenang, dengan harapan terciptanya lingkungan bersih narkoba. (Tim BNNK Ciamis)
Berita Utama
KAMMI GOES TO SCHOOL “KAMPANYE ANTI NARKOBA”
Terkini
-
AUDIENSI KEPALA BNN RI DENGAN REDAKSI TEMPO, BAHAS ISU NARKOTIKA TERKINI HINGGA JAJAKI KERJA SAMA P4GN 11 Feb 2025
-
KEPALA BNN RI APRESIASI AKSI KOLABORATIF FPPI DALAM KAMPANYE ANTI-NARKOBA 09 Feb 2025
-
BNN RI MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA: UNGKAP MODUS PENYELUNDUPAN VIA JASA TITIPAN 08 Feb 2025
-
BNN UNGKAP 46 KASUS DAN AMANKAN 87 TERSANGKA, 3 DI ANTARANYA WN ASING 08 Feb 2025
-
PERKUAT SINERGI PEMBERANTASAN TPPU KEJAHATAN NARKOTIKA, BNN GELAR RAPAT KOORDINASI DENGAN PPATK 06 Feb 2025
-
BNN DAN PEMKOT SAMARINDA SEPAKATI KERJA SAMA REHABILITASI NARKOTIKA GRATIS 06 Feb 2025
-
TAMPILKAN ETALASE REHABILITASI POSITIF, KEPALA BNN RI APRESIASI KERJA KERAS BARETA 06 Feb 2025
Populer
- SINERGI DAN KOLABORASI PEMBERANTASAN NARKOTIKA: UNGKAP JARINGAN, GAGALKAN PEREDARAN, TUMPAS OKNUM 14 Jan 2025
- RAIH PENGHARGAAN DARI DEA AS, KEPALA BNN RI: “SAYA DEDIKASIKAN PENGHARGAAN INI UNTUK MASYARAKAT INDONESIA” 16 Jan 2025
- PERKUAT BASIS DATA, BNN DAN BRIN LANJUTKAN SINERGI DALAM PENGUKURAN PREVALENSI PENYALAHGUNAAN NARKOBA TAHUN 2025 23 Jan 2025
- BNN HADIRI RDP PERDANA DI TAHUN 2025 BERSAMA KOMISI III DPR RI 24 Jan 2025
- TUNJUKAN PROGRES SIGNIFIKAN, BNNK POHUWATO SIAP BEROPERASI DI TAHUN INI 15 Jan 2025
- ERATKAN KERJA SAMA, KEPALA BNN RI AUDIENSI KE LEMHANNAS 14 Jan 2025
- BNN GELAR PERTEMUAN AWAL PEMERIKSAAN LAPORAN KEUANGAN TAHUN 2024 BERSAMA BPK 13 Jan 2025