BNN.GO.ID, Lido – Pemahaman terhadap nilai-nilai organisasi oleh para pegawai mutlak dibutuhkan untuk dapat mencapai tujuan dari organisasi. Melihat pentingnya pemahaman nilai-nilai budaya organisasi tersebut PPSDM BNN menyelenggarakan induction training nilai-nilai BNN, Selasa (8/10)
Induction training nilai-nilai BNN RI 2019 yang berlangsung selama 3 hari di Lido, Bogor, Jawa Barat, dibuka oleh Sekretaris Utama BNN, Drs Adhi Prawoto dan didampingi oleh sejumlah pejabat lainnya. Kegiatan tersebut diikuti oleh 34 orang peserta yang merupakan pimpinan BNN baik di pusat, provinsi, maupun kabupaten/kota yang baru memasuki jabatan kurang dari satu tahun.
Adhi Prawoto atas nama Kepala BNN dalam sambutannya menyampaikan bahwa maksud dari kegiatan ini adalah agar para pegawai mampu mengimplementasikan nilai-nilai budaya kerja BNN, dapat meningkatkan kinerja, serta memperbaiki citra pegawai BNN. Perbaikan citra pegawai yang dimaksud yakni terkait dengan perubahan pola pikir dan budaya kerja yang mengembangkan sikap dan perilaku yang berorienstasi pada hasil.
“Setiap orang yang berada di lingkungan baru pasti membutuhkan adaptasi untuk dapat mengerti dan memahami pekerjaannya sehingga dapat bekerja dengan fokus dan produktif serta membangun kerja sama tim yang baik,” ujar Sestama dalam pembukaan induction training nilai-nilai BNN 2019.
Selain memberikan pemahaman terkait budaya kerja BNN, peningkatan kompentensi juga menjadi sasaran dalam kegiatan training ini. Peningkatan kompetensi tersebut diantaranya yaitu kemampuan pada interpersonal skill, penerapan revolusi mental, serta pemahaman pencapaian reformasi birokrasi. Dengan training ini diharapkan para peserta akan memiliki produktivitas dan kinerja tinggi dengan mengimplementasikan nilai-nilai organisasi BNN.
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN
Instagram: @infobnn_ri
Twitter. :@infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn
#Bersinar
#Stopnarkoba