Pertamakalinya, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Budi Waseso, melakukan kunjungan kerja ke Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, Selasa (17/10). Kehadiran Buwas, sapaan akrab Budi Waseso, dalam rangka peringatan hari ulang tahun Kota Lubuklinggau ke-16 sekaligus melantik relawan anti narkoba yang tergabung dalam pasukan Jihad Narkoba (Jinak) Kota Lubuklinggau.Sebanyak 5.514 relawan Jinak hadir dan mengukuhkan komitmen untuk perang terhadap penyalahgunaan Narkoba di Kota Lubuklinggau. Pengukuhan pasukan Jinak memecahkan rekor Muri sebagai deklarasi pasukan Jihad anti narkoba terbanyak, yang tersebar di seluruh kecamatan dan kelurahan Kota Lubuklinggau.Buwas menilai deklarasi pasukan Jinak merupakan bukti nyata bahwa Kota Lubuklinggau peduli terhadap pernyataan Presiden Republik Indonesia untuk perang terhadap narkoba.ini merupakan aksi nyata dengan membentuk pasukan penggiat anti narkoba, dengan nama Jinak, Jihad Narkoba. Memang narkoba harus dilawan dan kita harus melakukan itu dengan perinsip bahwa ini jihad. Narkoba merusak generasi dan negara, kita harus lakukan ini dengan komitmen bahwa Kota Lubuklinggau bebas terhadap narkoba, ujar Buwas.Buwas berharap Kota Lubuklinggau dapat menjadi contoh bagi kota-kota lain untuk terus mengedukasi masyarakatnya agar terhindar dari penyalahgunaan Narkoba.Usai pendeklarasian, didampingi Walikota Lubuklinggau, Prana Putra Sohe, Buwas membuka Karnaval Budaya Kota Lubuklinggau yang diikuti oleh ribuan pesera dari berbagai elemen masyarakat.
Berita Utama
BUWAS LANTIK 5.514 PASUKAN JIHAD NARKOBA KOTA LUBUKLINGGAU
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025
- BNN PERINGATI HARI JADI KE-23 SECARA SEDERHANA DAN PENUH MAKNA 24 Mar 2025
- PUSLITDATIN BNN SEPAKATI PERJANJIAN KERJA SAMA DENGAN BPS DALAM RANGKA PENGUKURAN PREVALENSI 24 Mar 2025
- BNN DAN PGI BERSATU LAWAN NARKOBA, FOKUS PADA PENCEGAHAN DAN REHABILITASI 26 Mar 2025