Petugas Badan Narkotika Nasional Kabupaten Bogor menggagalkan upaya peredaran ganja seberat 200 kg di jalan tol Jagorawi KM 62, Minggu (13/7). Para pelaku membawa ganja itu dari Aceh, dengan menggunakan kontainer untuk diedarkan di kawasan Bogor dan sekitarnya. Menurut keterangan dua pelaku, yang merupakan kakak beradik, ZND (54) dan SPD (31) ganja 200 kg ini belum sempat diedarkan, sementara sebelumnya mereka sudah berhasil mengedarkan ganja seberat 1 ton di kawasan Cibubur dan sekitarnya. Untuk mengelabui petugas, pelaku mencampurkan barang haram ini dengan barang dagangan lainnya yang akan dijual di Jakarta. Kepala BNN Kabupaten Bogor, Nugraha Setiadi, mengungkapkan para pelaku juga menaburkan kopi ke bungkusan ganja untuk menyamarkan barang haram tersebut. Di tempat terpisah, Kepala BNN Provinsi Jawa Barat, Anang Pratanto menyampaikan apreasiasi yang tinggi atas kesigapan petugas di lapangan untuk menangkal peredaran narkoba di wilayah Bogor ini. Bogor ini termasuk kawasan yang tinggi angka peredaran narkobanya terutama ganja. Bogor dianggap strategis oleh para sindikat untuk menjadi lumbung atau tempat menampung dan menyimpan, pungkas Kepala BNNP Jawa Barat kepada media.
Berita Utama
BNNK Bogor Gagalkan Peredaran 200 Kg Ganja
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- BNN DAN TRUNOJOYO INSTITUTE PERKUAT SINERGI GENERASI MUDA DALAM P4GN 19 Mar 2025
- MODUS OPERANDI PENYELUNDUPAN NARKOBA SEMAKIN VARIATIF, BNN DAN BARANTIN KOLABORASI PERKETAT PENGAWASAN KOMODITI IMPOR 19 Mar 2025
- PERKUAT KOLABORASI DAN KAMPANYE ANTI NARKOBA, DEPUTI PENCEGAHAN LAKUKAN AUDIENSI DENGAN INEWS GROUP 19 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025