Kementerian Keuangan memberikan penghargaan kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) yang telah berhasil meraih juara pertama dalam hal Utilisasi Barang Milik Negara (BMN), pada 24 September 2014, dalam acara Refleksi dan Apresiasi Pengelolaan BMN pada kementerian atau lembaga (K/L), di Jakarta. Penetapan BNN sebagai juara I tidak lepas dari dua raihan aspek penting. Sekretaris Utama (Sestama) BNN, Eko Riwayanto menyebutkan, hal pertama yang menjadi indikator keberhasilan adalah langkah BNN dalam legalisasi aset melalui Penetapan Status Penggunaan (PSP) bisa dikategorikan progresif. BNN telah mampu menyentuh angka 26%, dari periode 31 Desember 2012 hingga Juli 2014. Berdasarkan data yang terhimpun oleh redaksi dari Pengelola Barang, hingga Juli 2014 BNN telah mengukuhkan PSP atas BMN adalah sebesar Rp 354.496.331.669,00 dari keseluruhan aset tetap BNN per 31 Desember 2012 sebesar Rp1.361.539.030.871,00.Meski demikian tetap harus ada upaya peningkatan, karena dengan semakin banyak aset milik BNN yang sudah di PSP-kan maka akan semakin memudahkan pengelolaan aset BMN selanjutnya, contohnya dalam hal penghapusan dan pemindahtanganan maupun pemanfaatan, imbuh Sestama BNN.Sedangkan indikator kedua keberhasilan BNN dalam meraih penghargaan ini adalah karena BNN telah melakukan kerja sama pemanfaatan BMN dalam bentuk sewa menyewa Guest House Lido dan sewa tanah yang digunakan untuk Indomaret.tentu dengan langkah tersebut, dapat menambah Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) bagi negara, pungkas Sestama BNN.
Berita Utama
BNN Sabet Juara I Utilisasi BMN (Barang Milik Negara)
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025
- BNN PERINGATI HARI JADI KE-23 SECARA SEDERHANA DAN PENUH MAKNA 24 Mar 2025
- PUSLITDATIN BNN SEPAKATI PERJANJIAN KERJA SAMA DENGAN BPS DALAM RANGKA PENGUKURAN PREVALENSI 24 Mar 2025
- BNN DAN PGI BERSATU LAWAN NARKOBA, FOKUS PADA PENCEGAHAN DAN REHABILITASI 26 Mar 2025