BNN Kota Gorontalo bersinergi dengan BRI untuk mengkampanyekan STOP NARKOBA di lingkungan pekerja dan masyarakat dalam rangka menyambut peringatan Hari Anti Narkotika International (HANI) Juni 2016.Aksi kampanye yang dilakukan BNN Kota Gorontalo bersama BRI Cabang Gorontalo, Kamis (26/5) di halaman Kantor BRI Gorontalo adalah penempelan stiker Stop Narkoba pada kendaraan roda empat milik karyawan BRI, gerai ATM, dan dilanjutkan dengan aksi penempelan stiker pada kendaraan roda empat yang melintas di depan kantor BRI Cabang Gorontalo. Terdapat 200 lembar stker yang dibagikan oleh karyawan BRI bersama dengan pegawai BNN Kota Gorontalo.Acara ini dihadiri oleh Kepala BNN Kota Gorontalo Ir. Roy Bau bersama seluruh pegawai BNN Kota Gorontalo. Sedangkan dari pihak BRI diikuti oleh Pimpinan Cabang BRI Gorontalo Anang Subagyo bersama jajarannya.Tujuan utama dari kegiatan ini adalah mencegah penyalahgunaan dan memberantas peredaran gelap narkoba di wilayah Kota Gorontalo khususnya kalangan pekerja sehingga tercipta lingkungan kerja yang bebas narkoba, ungkap Roy.Dalam kesempatan ini, Roy juga mengharapkan kerjasama yang baik dengan semua pihak untuk mencegah dan memberantas narkoba terus dipekuat dan dikembangkan.BNN tidak akan berhasil kalau bekerja sendiri. Penanganan masalah narkoba itu melibatkan semua unsur masyarakat termasuk kita para pekerja. Jadi kita harus berperan aktif memberi informasi terkait penyalahgunaan dan peredaran narkoba, ujarnya.Senada dengan pernyataan tersebut Pimpinan Cabang BRI Gorontalo, Anang Subagyo mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk dukungan pihaknya kepada BNN dalam upaya mewujudkan Indonesia bersih dari narkoba.Kami juga menghimbau kepada masyarakat terutama pihak BUMN di daerah ini untuk memeriksa karyawannya agar bersih dan terbebas dari penyalahgunaan narkoba, pungkasnya. #stopnarkoba (Erwin/BNN Kota Gorontalo)B/BRD-76/V/2016
Berita Utama
BNN KOTA GORONTALO GANDENG BRI KAMPANYEKAN STOP NARKOBA
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- BNN DAN TRUNOJOYO INSTITUTE PERKUAT SINERGI GENERASI MUDA DALAM P4GN 19 Mar 2025
- MODUS OPERANDI PENYELUNDUPAN NARKOBA SEMAKIN VARIATIF, BNN DAN BARANTIN KOLABORASI PERKETAT PENGAWASAN KOMODITI IMPOR 19 Mar 2025
- PERKUAT KOLABORASI DAN KAMPANYE ANTI NARKOBA, DEPUTI PENCEGAHAN LAKUKAN AUDIENSI DENGAN INEWS GROUP 19 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025