Badan Narkotika Nasional (BNN) melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepahaman dengan 17 Perguruan Tinggi yang ada di Sulawesi Utara, Senin (25/11). Penandatanganan Nota Kesepahaman dilakukan oleh Kepala BNN, Anang Iskandar, dan 17 pejabat perguruan tinggi di Sulawesi Utara. MoU dilaksanakan di Pusat Kebudayaan Sulawesi Utara, PaDior, Minahasa. Pada kesempatan ini Kepala BNN juga mengunjungi Museum Wale Anti Narkoba, yang merupakan Museum Anti Narkoba pertama di Indonesia.Ruang lingkup Nota Kesepahaman yang disepakati adalah sebagai berikut :1. Pencegahan penyalahgunaan narkoba dengan melakukan penyebarluasan informasi melalui beberapa media informasi dan pembentukan kader anti narkoba di lingkungan masing-masing kampus. 2. Menyelenggarakan tes urine di lingkungan kampus.3. Berupaya menciptakan lingkungan kampus yang bebas dari penyalahgunaan Narkoba.4. Memberikan pelayanan rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial kepada para penyalahguna Narkoba di lingkungan pendidikan dengan memberikan pembekalan tentang konseling adiksi, terapi psikososial, dan permasalahan yang terkait dengan penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba serta pembentukan CBU berbasis pendidikan.Gagasan awal dibangunnya kerja sama antara BNN dengan 17 (tujuh belas) perguruan tinggi di Sulawesi Utara adalah melihat realita kondisi penyalahgunaan narkoba di Provinsi Sulawesi Utara yang tergolong tinggi. Jurnal Data Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) menyebutkan, sepanjang tahun 2012 telah terjadi 1.022 kasus penyalahgunaan Narkoba di Sulawesi Utara. Sementara angka prevalensi penyalah guna Narkoba di Sulawesi Utara mencapai 2,1 %, atau sekitar 36.307 orang dari 1.728.900 penduduk Sulawesi Utara (data tahun 2011). Angka ini dikhawatirkan akan terus meningkat jika tidak ada penanganan yang serius dari pemerintah maupun masyarakat.Hal lain yang menjadi perhatian ialah masih minimnya tempat rehabilitasi yang dimiliki pemerintah maupun swasta untuk menampung jumlah penyalahguna Narkoba di Indonesia. Saat ini, BNN baru memiliki tiga Balai Besar Rehabilitasi yang terletak di Lido, Jawa Barat, Tanah Merah, Kalimantan Timur dan Badokka, Sulawesi Selatan. Balai Rehabilitasi tersebut hanya mampu menampung sebanyak 18.000 penyalahguna atau 0,42 % dari total penyalahguna Narkoba di Indonesia. Selebihnya dibutuhkan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat turut memberikan pelayanan Rhabilitasi bagi korban penyalahguna Narkoba.Melalui penandatanganan Nota Kesepahaman ini, diharapkan peran aktif dari perguruan tinggi dalam pendidikan generasi Indonesia dalam memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba di Indonesia. Penandatanganan nota kesepahaman ini, merupakan suatu wujud dari kebulatan tekad dan komitmen bersama dalam mengimplementasikan Instruksi Presiden Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pelaksanaan Kebijakan dan Strategi Nasional P4GN Tahun 2011 – 2015.
Siaran Pers
BNN GANDENG 18 UNIVERSITAS DI SULAWESI UTARA WUJUDKAN INDONESIA NEGERI BEBAS NARKOBA
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025
- BNN PERINGATI HARI JADI KE-23 SECARA SEDERHANA DAN PENUH MAKNA 24 Mar 2025
- PUSLITDATIN BNN SEPAKATI PERJANJIAN KERJA SAMA DENGAN BPS DALAM RANGKA PENGUKURAN PREVALENSI 24 Mar 2025
- BNN DAN PGI BERSATU LAWAN NARKOBA, FOKUS PADA PENCEGAHAN DAN REHABILITASI 26 Mar 2025