Mengawali tahun 2015, Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerja sama dengan beberapa penegak hukum negara lain, salah satunya China National Narcotics Control Commission (NNCC) dan Hong Kong Police, berhasil mengagalkan penyelundupan Narkotika jenis sabu terbesar yang dilakukan oleh jaringan sindikat Narkoba internasional. Dari kasus ini, setidaknya 862.603,1 gram sabu asal Tiongkok yang dikirim ke Indonesia melalui jalur laut berhasil disita.Penyelundupan ini dilakukan oleh 9 (sembilan) orang tersangka yang terdiri dari 4 (empat) orang WN Hongkong berinisial CHM, SEF, TSL, dan WCP; 1 (satu) WN Malaysia berinisial TS; dan 4 (empat) WN Indonesia berinisial AS, S, A, dan SN. Kesembilannya diamankan di kawasan Lotte Mart Taman Surya, Kalideres, Jakarta Barat, Senin (5/1).BNN sudah mengintai sindikat ini selama tiga tahun terakhir. Para sindikat melakukan transaksi Narkotika jenis sabu dengan jumlah yang besar di tengah laut dengan menggunakan kapal kecil. Kapal kecil tersebut kemudian berlayar menuju Dadap, Tangerang, dan tiba pada tanggal 5 Januari 2015, pagi hari.Dari Dadap, sabu yang dikemas dalam bungkus kopi dan disimpan kedalam 40 karung tersebut kemudian diangkut dengan menggunakan mobil box menuju Lotte Mart Taman Surya, Jakarta Barat. Sesampainya di tempat tujuan, sabu tersebut rencananya akan dibongkar muat ke mobil lain. Saat akan melakukan serah terima barang, para tersangka beserta barang bukti diamankan petugas BNN.Selain barang bukti Narkotika, petugas juga telah menyita 2 (dua) unit mobil, 1 (satu) unit motor, dan 1 (satu) unit kapal yang digunakan untuk mengangkut sabu tersebut sebagai barang bukti. Selanjutnya, para tersangka beserta barang bukti dibawa ke BNN guna pemeriksaan lebih lanjut.
Siaran Pers
AWAL TAHUN 2015, BNN GAGALKAN PEREDARAN 800 KG SABU
Terkini
-
PERAYAAN NATAL 2025: KEPALA BNN RI AJAK INSAN BNN MAKNAI TUGAS P4GN SEBAGAI WUJUD PELAYANAN IMAN 30 Jan 2026 -
BNN DAN KOMISI YUDISIAL PERKUAT SINERGI PENANGANAN KEJAHATAN NARKOTIKA 30 Jan 2026 -
GENCARKAN PROGRAM ANANDA BERSINAR, BNN FASILITASI KUNJUNGAN EDUKATIF HIGHFIELD SECONDARY SCHOOL 30 Jan 2026 -
BNN PERINGATI ISRA MI’RAJ, PERKUAT KETANGGUHAN MENTAL PEGAWAI 30 Jan 2026 -
BNN DAN PEMPROV BANGKA BELITUNG PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN 28 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUKUHKAN KELOMPOK AHLI MASA BAKTI 2026-2027 27 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUNJUNGI BNNP SUMATERA SELATAN, BERIKAN SEMANGAT DALAM BEKERJA 25 Jan 2026
Populer
- KOLABORASI BNN, BEA DAN CUKAI, SERTA IMIGRASI BONGKAR JARINGAN NARKOTIKA BERKEDOK VAPE DAN MINUMAN ENERGI, SELAMATKAN RIBUAN GENERASI MUDA 07 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIRI NATAL NASIONAL 2025 BERSAMA PRESIDEN RI 06 Jan 2026

- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 07 Jan 2026

- HADIRI PERINGATAN MAULID NABI DAN ISRA MI’RAJ, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENTINGNYA MENELADANI AJARAN RASULULLAH SAW 09 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIR SECARA DARING PADA SIDANG PLENO KHUSUS MAHKAMAH KONSTITUSI 2025 09 Jan 2026

- BERADA DI GARIS DEPAN PERBATASAN, KEPALA BNN RI INSTRUKSIKAN JAJARAN DI WILAYAH KEPRI PASANG MATA DAN TELINGA, PERKUAT KOLABORASI 18 Jan 2026

- BNN BONGKAR CLANDESTINE LABORATORY NARKOTIKA JARINGAN INTERNASIONAL 17 Jan 2026
