Skip to main content
Berita Utama

Siswa Harus Ambil Peran Penting Ciptakan Sekolah Bersih Dari Narkoba

Oleh 06 Mar 2015Agustus 2nd, 2019Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Menciptakan lingkungan sekolah yang bersih dan bebas Narkoba bisa dilakukan jika siswa turut membantu dengan melakukan pengawasan terhadap berbagai aktivitas yang terjadi. Tidak hanya mengawasi para siswa lainnya, namun juga guru dan pegawai sekolah.Hal itu dikemukakan Penyuluh Seksi Pencegahan BNN Kota Langsa Suharmansyah saat melakukan kegiatan Diseminasi Informasi di SMA Negeri 3 Langsa, kemarin. Lebih lanjut dijelaskan, SMA Negeri 3 Langsa merupakan salah satu sekolah yang telah melaksanakan kesepahaman dengan BNN Kota Langsa terkait Gerakan Aksi Sekolah Bersih/Bebas Penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif Lainnya.Untuk itu, seluruh warga SMA Negeri 3 Langsa harus berperan serta dalam mewujudkan suksesnya program tersebut di sekolah. Sebab, sasarannya tidak hanya kepada siswa saja, namun juga guru dan pegawai sekolah. “Bantu awasi secara bersama, jika masih ada prilaku yang tidak sehat seperti merokok di depan siswa yang dilakukan guru. Ini berarti sekolah tidak berkomitmen dalam mensukseskan program ini,” jelasnya.Pada saat yang sama, dijelaskan bahwa pelajar merupakan salah satu sasaran bagi para pengedar dan bandar narkoba. Sebab, banyak kalangan di usia belajar ini yang mudah sekali untuk dibujuk menggunakan narkoba. Untuk itu, perlu dibentengi dengan berbagai pengetahuan terhadap kepada para siswa. “Jangan sampai masa depan adik-adik rusak karena Narkoba. SMA merupakan masa yang paling penting dalam menentukan kelanjutan kehidupan selanjutnya untuk sukses atau tidaknya kehidupan seseorang,” jelasnya.Disampaikan juga pada kesempatan itu, gerakan rehabilitasi 100.000 penyalahguna Narkoba. Bawa keluarga, kerabat, tetangga, maupun teman yang sudah menjadi pengguna atau pecandu untuk mendapatkan layanan rehabilitasi. “Sebelum terlambat kondisinya menjadi parah, maka segera sembuhkan dengan rehabilitasi,” pintanya.Kepala SMA Negeri 3 Langsa Drs Idris Ali menyatakan, pihaknya telah memberlakukan berbagai aturan dalam upaya membersihkan lingkungan sekolahnya dari penyalahgunaan dan peredaran Narkoba. (Tim BNN Kota Langsa)

Baca juga:  BNN terima aset eks Pertamina sebagai Gedung Kantor Pusat BNN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel