
Terpaan terhadap paparan narkoba yang sangat masif di Indonesia berdampak pada meningkatnya permasalahan penyalahgunaan narkoba di seluruh lapisan masyarakat. Situasi ini butuh penanganan yang lebih serius dari seluruh penegak hukum khususnya bagi personel BNN seluruh Indonesia.
Oleh karena itu Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) BNN menyelenggarakan Pelatihan Implementasi Nilai-Nilai BNN RI Bagi Pegawai BNN di Wilayah Regional Timur, Senin (16/03). Pelatihan ini diikuti oleh 25 peserta yang berasal dari BNNP di Wilayah Timur Indonesia. Pelatihan ini dibuka oleh Sekretaris Utama BNN Drs.Adhi Prawoto, S.H.
Menurut Adhi pada sambutannya, menanggapi situasi tersebut personel BNN tidak hanya dituntut untuk meningkatkan kemampuan dan wawasan saja, tetapi juga dituntut meningkatkan kemampuan dan kompetensi dalam sikap perilaku yang mempunyai integritas, etos kerja dan gotong royong serta dapat menerapkan nilai-nilai organisasi BNN dalam pelaksanaan tugas.
“Berdasarkan peraturan BNN Nomor 5 tahun 2019 tentang penyelenggraan pengembangan kompetensi di Lingkungan BNN dalam Pasal 1 ayat 5 menerangkan bahwa pengembangan kompetensi adalah upaya untuk pemenuhan kebutuhan kompetensi jabatan dan rencana pengembangan karier,” ucap Adhi.
Sementara itu menurut Kepala PPSDM BNN Sindhu Setiatmoko, SE., MM, tujuan dari penyelenggaraan pelatihan ini adalah untuk mempersiapkan sumber daya manusia BNN dalam menerapkan nilai-nilai organisasi BNN yaitu Berani, Nasionalis, Netral, Responsif dan Inovatif (BNN RI). “Diharapkan dengan adanya pelatihan ini dapat membentuk personel yang berkarakter mulia yang menjunjung tinggi nilai amanah, professional, bertanggung jawab, kreatif, disiplin dan peduli,” lanjut Shindu.
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN
Instagram: @infobnn_ri
Twitter. :@infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn
#Bersinar
#Stopnarkoba