BNN Kota Kediri yang selama ini melaksanakan kegiatan P4GN di lingkungan pendidikan, hari ini mendampingi Tim Evaluasi Aksi Sekolah Bersih Narkoba Tingkat Jawa Timur di SMA 3 Kediri. Hadir pula Kepala BNN Propinsi Jawa Timur, Brigjen Pol. Drs.Iwan Ibrahim, Kepala BNN Kota Kediri, Para Pejabat Pemerintah Kota Kediri, Kasat Reskoba Polres Kediri Kota, dan Muspika Kecamatan Pesantren.Tim Evaluasi yang terdiri dari unsur BNN, Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur, Dinas Kesehatan Propinsi Jawa Timur, Dinas Sosial Propinsi Jawa Timur, dan Media Jawa Pos ini selama lebih kurang 5 jam berkeliling di lokasi SMA 3 Kediri untuk melakukan penilaian dalam Aksi Sekolah Bersih Narkoba. Sambutan yang sangat meriah dari 30 anggota Satgas Anti Narkoba SMA 3 yang meneriakkan yel yel penggugah semangat membuat suasana pagi makin meriah. Apalagi ditambah dengan suguhan tampilan Puisi Karya Khalil Gibran Genderang Perang Narkoba, tembang Anti Nrkoba, serta senam Anti Narkoba menambah semarak suasana pada Aksi Sekolah Bersih Narkoba Tingkat Propinsi Jawa Timur ini.Penilaian Tim Evaluasi meliputi tingkat pengetahuan dari guru dan murid, komitmen sekolah, aksi sekolah dalam melaksanakan P4GN yang meliputi peran OSIS, peran Komite Sekolah, Peran Dewan Pendidikan, adanya spanduk, leaflet, poster, mural, razia secara berkala, tes urin, konseling bagi penyalahguna, serta adanya kerja sama dengan pihak terkait dalam terapi rehabilitasi penyalahguna. Kesemua komponen tersebut dinilai oleh Tim Evaluasi secara seksama, sehingga para siswa yang terlibat dalam kegiatan ini terlihat sangat antusias dan aktif dalam menjawab atau pun berdiskusi dengan tim Juri.Meskipun kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama diadakan untuk tingkat Propinsi, namun BNN Kota Kediri optimis masuk nominasi, karena sudah menyelenggarakan Lomba Sekolah Bebas Narkoba pada tahun 2013 bersama dengan Pemerintah Kota Kediri. Tujuan kegiatan di tingkat propinsi ini adalah terutama menciptakan sekolah bersih narkoba di lingkungan Jawa Timur. Sementara, untuk Pagelaran Aksi Sekolah Bersih Narkoba Tahun 2014 akan diselenggarakan pada tanggal 18 Oktober mendatang di Surabaya yang akan disiarkan secara langsung oleh TVRI Jawa Timur.
Berita Utama
SATGAS ANTI NARKOBA SMA 3 KEDIRI SAMBUT TIM JURI AKSI SEKOLAH BERSIH NARKOBA TINGKAT JAWA TIMUR
Terkini
-
KEPALA BNN RI AJUKAN TAMBAHAN ANGGARAN TAHUN 2026 SEBESAR RP 1,14 TRILIUN 10 Jul 2025
-
BNN TEGASKAN KOMITMEN NASIONAL, DESA SANCANG JADI LOKUS PENGUATAN P4GN 10 Jul 2025
-
ISTRI WAPRES KUNJUNGI BOOTH BNN DI RAKERNAS X PKK DAN PERINGATAN HKG PKK KE-53 10 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KOMPETENSI PETUGAS REHABILITASI MELALUI PELATIHAN KONSELING DAN ASESMEN 09 Jul 2025
-
BNN DAN MYANMAR SEPAKAT PERKUAT KOLABORASI PEMBERANTASAN NARKOTIKA 09 Jul 2025
-
BRIEFING ON THE 2025 WORLD DRUG REPORT: BNN-UNODC PERKUAT KOMITMEN REGIONAL HADAPI ANCANMAN NARKOBA SINTETIK 08 Jul 2025
-
BNN TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN REHABILITASI NARKOTIKA MELALUI PELATIHAN PETUGAS 08 Jul 2025
Populer
- BNN DAN UKSW JALIN KERJA SAMA UNTUK PENGUATAN PROGRAM REHABILITASI NARKOTIKA BERKELANJUTAN 15 Jun 2025
- KOLABORASI PENGUNGKAPAN KASUS JARINGAN NARKOTIKA: PEREMPUAN JADI ‘PION’ STRATEGIS DALAM SINDIKAT TERORGANISIR 23 Jun 2025
- BNN DAN KOWANI TEKEN KERJA SAMA, PERKUAT PERAN PEREMPUAN DALAM PENCEGAHAN NARKOBA 11 Jun 2025
- BNN RI DAN DESK PEMBERANTASAN NARKOBA MUSNAHKAN 2 TON SABU, BUKTI NYATA AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI 13 Jun 2025
- KEPALA BNN RI HADIRI SIDANG TERBUKA PROMOSI DOKTOR ALEXANDER SABAR 21 Jun 2025
- TANDATANGANI SKK, BNN DAN KEJATI KEPULAUAN RIAU BERSINERGI HADAPI GUGATAN PERDATA 22 Jun 2025
- BNN DAN BRIN BERSINERGI DALAM RISET NASIONAL PREVALENSI PENYALAHGUNAAN NARKOBA 2025 21 Jun 2025