
Perwakilan dari Direktorat Pemberdayaan Alternatif BNN hadiri undangan Rapat Evaluasi Data Capaian RAN P4GN Tahun 2022.
BNN.GO.ID. Jawa Barat, 3 Maret 2023. Rapat dibuka oleh Kepala Biro Perencanaan BNN, Mardiharto Tjokrowasito, S,H., L.L.M. dilanjutkan dengan diskusi para peserta rapat.
Peserta berjumlah 34 orang yang merupakan perwakilan PIC K/L, PIC Kedeputian BNN dan Biro Perencanaan BNN
Adapun pointers pembahasan, sebagai berikut :
1. Agenda evaluasi capaian RAN Tahun 2022 dan Target RAN Tahun 2023;
2. Evaluasi capaian RAN P4GN Tahun 2022;
3. Capaian Kementerian Lembaga
• Aksi Generik : dari 73 Instansi, 58 sudah melaksanakan Aksi Generik;
• Aksi Khusus : dari 43 Instansi, 30 sudah melaksanakan Aksi Khusus;
4. Capaian Umum Aksi RAN PGN Tahun 2022 :
• Pencegahan : 40 %
• Pemberantasan : 81,8%
• Rehabilitasi : 75%
• Penelitian, Pengembangan data dan Informasi : 100%
Total Capaian Tahun 2022 adalah 62,5 %;
5. Catatan dari PIC Kedeputian Dayamas :
• Pelaksanaan Tes urine bagi ASN di K/L target tahun 2023 adalah 5% dari total seluruh ASN di K/L. Diharapkan K/L menganggarkan untuk pengadaan alat tes urine secara mandiri. Komunikasi antar narahubung /PIC setiap K/L dapat berkoordinasi lebih lanjut dalam pelaksanaan RAN Inpres thn 2023;
• Pelaksanaan RAN Pengelolaan Potensi Sosial dan Ekonomi Masyarakat pada Kawasan Rawan dan Rentan Narkotika dan Prekursor Narkotika pada tahun 2022 hanya tercapai 53,6% dan target pada tahun 2023 bertambah menjadi 158 Kawasan, oleh sebab itu perlu adanya kominikasi aktif, kerja keras dan komitmen bersama bagi K/L pelaksana untuk dapat melaksanakan dan melaporkan RAN agar target tahun 2023 dapat tercapai;
• Permasalahan PIC K/L dalam pelaporan antara lain : K/L mengajukan PK tetapi tidak melaporkan aksinya, Link data dukung tidak terlampir dalam pelaporan, Link data dukung kegiatan tidak dapat diakses/dibuka.
#WarOnDrugs
#SpeedUpNeverLetUp