Skip to main content
UnggulanBerita UtamaBerita Satker

Pelepasan Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Dan Kenaikan Pangkat Pimpinan Tinggi Pratama

Pelepasan Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Dan Kenaikan Pangkat Pimpinan Tinggi Pratama
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Badan Narkotika Nasional (BNN) melaksanakan Pelepasan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Kenaikan Pangkat Pimpinan Tinggi Pratama, di Ruang Muh. Hatta, Gedung Tan Satrisna BNN, Cawang, Jakarta Timur, pada Jumat (30/8).

Terdapat tiga orang Pejabat Tinggi Madya yang memasuki masa purna tugas pada September 2024 mendatang, yaitu Deputi Pencegahan BNN RI, Dr. Drs. Richard M. Nainggolan, S.H., M.M., MBA, Kepala Pusat Laboratorium Narkotika BNN, Ir. Wahyu Widodo, dan Inspektur Wilayah I Inspektorat Utama BNN, Drs. Ahmad Alwi, M.M., CFRA. Sedangkan Anggota Polri penugasan BNN yang mendapatkan kenaikan pangkat berjumlah 10 orang, dengan pangkat Brigadir Jenderal Polisi.

Kepala BNN RI, Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si., dalam sambutannya mengatakan bahwa Ia memaknai kenaikan pangkat dalam dua dimensi berbeda yang harus dipahami. Dimensi pertama adalah sosiokultural, yaitu kenaikan pangkat memberikan perubahan pada individu dan bagaimana masyarakat melihat saat seseorang diberikan level sosial yang lebih tinggi.

“Pangkat adalah kehormatan. Pangkat adalah level sosial, maka Kita harus berperilaku sesuai dengan level sosial Kita dan pangkat Kita,” ujar Marthinus Hukom.

Baca juga:  Direktur ASEAN Narco Apresiasi Pelaksanaan 9th ADMN

Dimensi lainnya adalah sosiostruktural, artinya kenaikan pangkat merupakan tanggung jawab yang diberikan oleh negara serta mampu memberikan kepercayaan kepada masyarakat saat melaksanakan tugas dalam menghadapi berbagai tantangan internal maupun eksternal.

“Pangkat adalah kebanggaan maka Kita harus bersyukur atas anugerah yang diberikan oleh Tuhan, kepercayaan yang diberikan oleh negara sehingga kita dapat mencapai titik tersebut,” ungkap Kepala BNN RI lebih lanjut.

Usai kegiatan, Kepala BNN RI menyampaikan ucapan selamat dan memberikan cinderamata kepada Pejabat Tinggi Madya yang memasuki masa purna tugas dan Pejabat Tinggi Pratama yang mendapatkan kenaikan pangkat.

#indonesiabersinar
#indonesiadrugfree
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel