Banyak cara untuk mengisi kegiatan di bulan Ramadan. Jelang waktu buka puasa, Para pemuda dan para pengurus Gabungan Organisasi Wanita (GOW), serta Duta Wisata Kabupaten Sukoharjo turun ke jalan dan membagi-bagikan takjil sambil mengampanyekan bahaya penyalahgunaan narkoba, Kamis (11/7). Dalam kegiatan yang dikomandoi oleh Komunitas Pemuda Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sukoharjo, anak-anak muda ini membagikan sekitar 1000 takjil berikut leaflet anti narkoba. Seperti dilansir oleh media timlo.net, koordinator penyuluh Agus Widanarko, sangat mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh anak-anak muda Sukoharjo tersebut. Kami bangga dengan para pemuda Sukoharjo yang bersemangat untuk memberantas peredaran Narkoba di Sukoharjo. Saat ini kita turun kejalan untuk mengabarkan anti Narkoba dan mengajak masyarakat untuk peduli bahaya narkoba, sekaligus menyambut keceriaan Ramadhan, ungkap Sri Rejeki Machmud dan Agus Widanarko. Agus menambahkan, Komunitas Pemuda BNK sudah merancang sejumlah kegiatan yang bersifat preventif, seperti keliling dari satu mesjid ke mesjid lainnya untuk menyosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba. Selain itu juga, komunitas ini merancang Aksi pesan sahur motivasi anti Narkoba, BNK Tauziah on the road di 12 masjid se Sukoharjo, BNK peduli yatim, BNK mengisi tarawih dengan tema bahaya Miras (khomer),dan BNK siaran radio dan aksi pemuda bagi-bagi sembako.Komunitas Pemuda BNK dalam Safari Ramadhan juga telah menggelar lomba parade bedug, hijab dan menu takjil yang sudah dilaksanakan hari Minggu lalu (7/7). (sumber : www.timlo.net)
Berita Utama
Kampanye Anti Narkoba Sambil Berbagi Makanan Buka Puasa
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025
- BNN PERINGATI HARI JADI KE-23 SECARA SEDERHANA DAN PENUH MAKNA 24 Mar 2025
- PUSLITDATIN BNN SEPAKATI PERJANJIAN KERJA SAMA DENGAN BPS DALAM RANGKA PENGUKURAN PREVALENSI 24 Mar 2025
- BNN DAN PGI BERSATU LAWAN NARKOBA, FOKUS PADA PENCEGAHAN DAN REHABILITASI 26 Mar 2025