
BNN.GO.ID – Kaltara, Kalimantan Utara ( Kaltara) merupakan salah satu Provinsi dengan tingkat kerawanan penyalahgunaan narkoba yang tinggi (zona Merah). Kondisi demikian tentu harus segera ditangani secara intensif dan serius. Ibarat tengah berada di gelanggang perang, Pemerintah Provinsi harus menyatakan “berperang melawan narkoba.” ungkap Heribertus Dahana R, S.H., kepala BNN Provinsi Kaltara.
Provinsi Kaltara merupakan Provinsi ke-34 termuda dari seluruh Provinsi yang ada di Indonesia. Adapun luas perbatasan sekitar 1.038 Km dengan 188 Pesisir, 13 Pelabuhan resmi, 16 bandara, 2 Sungai besar dan +/- 1400 jalur tikus.
Menilik data tersebut, Heribertus Dahana yang baru dua bulan menjabat sebagai kepala BNNP Kaltara langsung berkoordinasi dengan instansi terkait untuk membuat rencana Aksi Pencegahan dan Pemberantasan penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) berdasarkan Inpres No 6 Tahun 2018 dan Peraturan Daerah Provinsi Kaltara No 4 Tahun 2019.
Langkah konkret yang telah dilakukan antara lain, kaltara akan dijadikan salah satu Posko Interdiksi diantara 7 Posko lainnya di Indonesia. hal tersebut melihat dari rute perlintasan narkoba mulai dari Tawau (Malaysia) kemudian menuju Indonesia melalui Sebatik, Punyu, Tarakan, Tanjung Selor selanjutnya Kalimantan Timur.
Sebagai bagian dari narasumber Bimbingan teknis Penggiat Anti Narkoba dilingkungan Instansi Pemerintah dan Lingkungan Pendidikan yang digelar di Hotel Luminor, Rabu (25/02), Kepala BNNP Kaltara berharap kepada para Penggiat Anti Narkoba bisa menjadi perpanjangan tangan dilingkungan tempat tinggalnya maupun dilingkungan tempat kerjanya masing – masing.
“Jangan kita apatis terhadap apa yang terjadi dilingkungan sekitar kita. Jangan beri kesempatan sedikitpun bagi para pelaku kejahatan narkoba yang mau merusak generasi emas Kaltara. Bersama kita bisa wujudkan kaltara, Terdepan bebas narkoba” kata Heribertus Dahana.
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN
Instagram: @infobnn_ri
Twitter. :@infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn
#Bersinar
#Stopnarkoba