Penyanyi dangdut Cupi Cupita merasa terhormat ketika ia memperoleh kesempatan untuk bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN). Ia merasa hal ini sebagai momentum yang sangat penting sebagai anak bangsa untuk turut serta dalam upaya pencegahan narkoba.Kepada reporter Humas BNN ia mengatakan bangga karena ia bisa berkontribusi dalam mensukseskan sosialisasi bahaya narkoba lewat karya.Ia mengaku sudah memiliki single berjudul Goyang Anti Narkoba. Lagu ini pun langsung diperdengarkan saat kegiatan olahraga bersama jajaran BNN, di Halim, Jakarta Timur, Jumat (3/2).Bagi Cupi, kerja sama ke depan akan lebih intensif. Ia mengungkapkan, pihaknya telah memiliki sejumlah agenda pentas yang nantinya ia akan manfaatkan juga untuk mengajak fansnya agar jauh dari narkoba.Menurut mojang asal Bandung ini, pemahaman bahaya narkoba sangat penting untuk dirinya.”Cupi komitmen anti narkoba, dan Cupi juga perlu tahu bagaimana jenis-jenis narkoba, sehingga Cupi bisa lebih waspada”, ungkap dara kelahiran 22 tahun silam ini.Kepada fans nya yang tergabung dalam Cupita Lovers, ia menghimbau agar jangan sekalipun mencoba narkoba karena dampaknya sangat berbahaya.B/BRP-08/I/2017/HUMAS
Berita Utama
Goyang Anti Narkoba Ala Cupi Cupita
Terkini
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
-
BNN DAN PEMPROV DKI JAKARTA PERKUAT KOLABORASI TANGANI MASALAH NARKOBA DI IBU KOTA 11 Apr 2025
Populer
- HILMI FIRDAUSI: JANGAN BIARKAN RAMADAN LEWAT TANPA PERUBAHAN DIRI 18 Mar 2025
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- BNN DAN TRUNOJOYO INSTITUTE PERKUAT SINERGI GENERASI MUDA DALAM P4GN 19 Mar 2025
- MODUS OPERANDI PENYELUNDUPAN NARKOBA SEMAKIN VARIATIF, BNN DAN BARANTIN KOLABORASI PERKETAT PENGAWASAN KOMODITI IMPOR 19 Mar 2025
- PERKUAT KOLABORASI DAN KAMPANYE ANTI NARKOBA, DEPUTI PENCEGAHAN LAKUKAN AUDIENSI DENGAN INEWS GROUP 19 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025