Skip to main content
Berita Utama

Gerebek Diskotek Triple Nine, Tiga Orang Positif Narkoba

Oleh 16 Okt 2014Agustus 2nd, 2019Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan TNI dan Polri menggelar razia di diskotek Triple Nine, kemang Jakarta Selatan, Kamis dini hari (16/10). Dalam razia tersebut 34 (tiga puluh empat) pengunjung menjalani test urine. Dari test urine tersebut 3 orang kedapatan positif menggunakan Narkoba. Dua orang positif mengonsumsi ganja dan satu orang lainnya mengonsumsi sabu.Menurut keterangan petugas, tiga orang tersebut merupakan WNI (Warga Negara Indonesia) yang terdiri dari 2 orang laki-laki dan satu orang perempuan. Dalam razia di diskotik Triple Nine ini tidak ditemukan barang bukti Narkotika. Para pengguna yang positif menggunakan Narkoba akan menjalani assesment di Gedung Badan Narkotika Nasional.

Baca juga:  TRIAD KRR BANJAR DAN PANGANDARAN TOLAK SEKS BEBAS, NAPZA DAN HIV/AIDS

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel