Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Langsa mencanangkan gampong Alue Beurawe Kecamatan Langsa Kota bebas Narkoba. Untuk itu, dibutuhkan peran serta masyarakat dalam mewujudkannya.Kepala BNN Kota Langsa Navri Yulenny menyatakan, untuk wilayah Kota Langsa tidak ada satu pun gampong yang bebas dari penyalahgunaan Narkoba. Hasil pemetaan yang dilakukan tim BNN Kota Langsa ditemukan penyalahguna disetiap gampong.’Hal ini tentunya mengkhawatirkan kalau tidak kita lakukan upaya-upaya yang serius mengatasi hal ini. Untuk itu, kita berkumpul membahas langkah-langkah yang akan kita susun bersama,” ucap Navri.Navri menjelaskan, peredaran Narkoba untuk wilayah Aceh sudah sangat serius. Masyarakat harus mengantisipasi dengan meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi agar anak-anak serta pemuda tidak terjerumus dari Narkoba. “Kita akan membentuk 10 relawan yang dipilih oleh pihak geuchik yang akan bekerja bersama dengan BNN dalam menciptakan desa bebas dan bersih Narkoba ini,” jelasnya.Kegiatan diskusi yang diselenggarakan oleh Seksi Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Langsa ini diikuti oleh 25 orang peserta dari berbagai kelompok masyarakat. kegiatan ini dilaksanakan di balai masjid gampong alue beurawe.Camat Langsa Kota Jamil Gade menyambut dan mendukung kegiatan yang dilakukan BNN Kota Langsa tersebut. Mengingat Narkoba sangat membahayakan bagi anak-anak dan pemuda.”Tidak hanya tatanan sosial saja yang terganggu, juga fisik, psikis, dan masa depan mereka. Alangkah naif kalau hanya BNN dan Polisi berjalan sendiri menyelesaikan persoalan ini,” jelasnya.Untuk itu, dirinya menyambut dan akan bekerjasama dengan perangkat gampong untuk mendukung kegiatan tersebut. Harapannya gampong alue beurawe bebas dari penyalahgunaan Narkoba. (Tim BNN Kota Langsa)
Berita Utama
BNN Kota Langsa Canangkan Desa Bebas Narkoba
Terkini
-
KEPALA BNN RI KUKUHKAN KELOMPOK AHLI MASA BAKTI 2026-2027 27 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUNJUNGI BNNP SUMATERA SELATAN, BERIKAN SEMANGAT DALAM BEKERJA 25 Jan 2026 -
BNN-KEMENDES PDT DEKLARASI INDONESIA BERSINAR DI LAHAT, NEGARA HADIR HINGGA DESA PERANGI NARKOBA 23 Jan 2026 -
BNN DAN CNB SINGAPURA PERKUAT SINERGI HADAPI TANTANGAN PENCUCIAN UANG KASUS NARKOTIKA 22 Jan 2026 -
BNN-CNB SINGAPURA PERKUAT SINERGI LAWAN NARKOBA DAN KEJAHATAN TERORGANISIR 22 Jan 2026 -
OPERASI P4GN TERPADU DI WILAYAH PERBATASAN: BNN TEGAS MEMBERANTAS, HUMANIS MEMULIHKAN 20 Jan 2026 -
SOFT ENTRY MEETING BNN DENGAN BPK, TARGETKAN PERTAHANKAN OPINI WTP 20 Jan 2026
Populer
- BNN PERKUAT KETAHANAN WARGA KAMPUNG BERLAN MELALUI PEMBERDAYAAN EKONOMI 29 Des 2025

- TEMUI MENTERI AGAMA, KEPALA BNN RI PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI KEAGAMAAN 29 Des 2025

- BNN TERIMA COURTESY CALL DUTA BESAR KERAJAAN THAILAND, PERKUAT KERJA SAMA PEMBERANTASAN NARKOTIKA 29 Des 2025

- KOLABORASI BNN, BEA DAN CUKAI, SERTA IMIGRASI BONGKAR JARINGAN NARKOTIKA BERKEDOK VAPE DAN MINUMAN ENERGI, SELAMATKAN RIBUAN GENERASI MUDA 07 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIRI NATAL NASIONAL 2025 BERSAMA PRESIDEN RI 06 Jan 2026

- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 07 Jan 2026

- HADIRI PERINGATAN MAULID NABI DAN ISRA MI’RAJ, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENTINGNYA MENELADANI AJARAN RASULULLAH SAW 09 Jan 2026
