Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Badan Standardisasi Nasional (BSN) sepakat bersinergi dalam bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Hal itu tertuang dalam Nota Kesepahaman yang ditandatangani kedua pihak di Gedung BNN Cawang, Senin (18/12).Kepala BSN, Bambang Prasetya, menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja BNN dalam menanggulangi permasalahan Narkoba di Indonesia. Pekerjaan BNN ini luarbiasa beratnya. Darurat narkoba ini merupakan permasalahan nomor satu di Indonesia, ujar Bambang mengawali sambutannya.Standardisasi mutlak diperlukan dalam menjaga mutu infrastruktur nasional yang handal untuk meningkatkan daya saing dan kualitas hidup bangsa. BSN menawarkan kepada BNN untuk melakukan penilaian kesesuaian serta pengukuran standarisasi mutu program dan fasilitas milik BNN melalu akreditasi yang diterbitkan BSN selaku lembaga berwenang.Salah satu yang akan kami tawarkan adalah standardisasi laboratorium milik BNN agar setara dengan mutu laboratorium diluar, ujar Kepala BSN.Disamping terkait standarisasi, kedua Lembaga Pemerintah Non Kementerian ini sepakat untuk melakukan riset Bersama dan mengembangkan kapasitas sumber daya manusia di bidang P4GN.Sementara BNN menilai dari sisi permaslaahan Narkoba, kerjasama ini perlu dilakukan. Selain bertujuan untuk meningkatkan mutu Lembaga, kerjasama ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi kedua pihak dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan Narkoba.Dalam sambutannya, Kepala BNN, Budi Waseso (Buwas) menyampaikan bahwa sinergitas antara BNN dan seluruh kementerian memberi dampak yang besar dalam upaya pemberantasan penyalahgunaan narkotika. Permasalahan narkoba ini adalah permasalahan nasional dan sangat kompleks, ujarnya.Buwas membeberkan permasalahan yang muncul dari berbagai aspek terkait kejahatan narkoba, salah satunya adalah prekursor narkotika. Kami belum lama temukan diskotik yang menyimpan banyak sekali prekursor untuk membuat narkotika imbuhnya.Sampai saat ini bahkan BNN masih menemukan adanya Oknum penegak hukum yang terlibat kasus Narkotika, ujar Buwas geram. Ini menunjukan betapa kejahatan narkotika sangat sulit untuk diberantas dan membutuhkan keterlibatan banyak pihak.Diakhir sambutannya Buwas menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang terjalin antara BNN dengan BSN Negara ini butuh bantuan, saya berharap BSN beserta jajarannya dapat memberi bantuan dan mou ini dapat terealisasi sesuai tugas kita masing-masing kata buwas seraya menutup sambutannya.Humas BNN
Berita Utama
BNN-BSN BERSAMA TANGANI MASALAH NARKOBA
Terkini
-
BNN DUKUNG PENGUATAN NILAI PANCASILA MELALUI SARASEHAN KEBANGSAAN 21 Mei 2025
-
BUKTIKAN NEGARA TAK AKAN KALAH, BNN BONGKAR PEREDARAN 25 KG SABU 21 Mei 2025
-
BNN GELAR PERINGATAN HARKITNAS KE-117, REFLEKSIKAN SEJARAH KEBANGKITAN BANGSA DALAM KEBERANIAN MENJAWAB TANTANGAN GLOBAL 20 Mei 2025
-
KEPALA BNN RI HADIRI PEMUSNAHAN PAKAN BURUNG MENGANDUNG BIJI GANJA 20 Mei 2025
-
SOLIDARITAS ANTAR LEMBAGA: SESTAMA BNN RI HADIRI PELANTIKAN SEKJEN DPD RI YANG BARU 20 Mei 2025
-
BNN CETAK SEJARAH: PEREMPUAN PERTAMA DUDUKI JABATAN KEPALA BNN PROVINSI, CERMINKAN INSTITUSI YANG INKLUSIF 19 Mei 2025
-
KEPALA BNN RI TINJAU LANGSUNG BARANG BUKTI NARKOBA HASIL TANGKAPAN OPERASI TNI AL 18 Mei 2025
Populer
- Pengumuman Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Formasi Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan Tahap II BNN RI T.A. 2024 21 Apr 2025
- BNN TERIMA HIBAH TANAH SELUAS 10.000 M2 DI SUMATERA BARAT UNTUK FASILTAS LAYANAN P4GN 29 Apr 2025
- BNN BUKA PELATIHAN KEPEMIMPINAN PENGAWAS KE-IV TAHUN 2025: DORONG KEPEMIMPINAN PELAYANAN UNTUK WUJUDKAN INDONESIA BERSINAR 21 Apr 2025
- OPERASI PERTAMA DI TAHUN 2025, BNN MUSNAHKAN 12 TON GANJA DI ACEH BESAR 24 Apr 2025
- BNN GENCARKAN PELATIHAN PENDAMPING AGEN PEMULIHAN, PERLUAS JANGKAUAN REHABILITASI NARKOBA BERBASIS KOMUNITAS 22 Apr 2025
- Pengumuman Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Pengadaan PPPK Formasi Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan Tahap II Pada Titik Lokasi Ujian Mandiri BKN Badan Narkotika Nasional T.A. 2024 02 Mei 2025
- PERKUAT KETAHANAN NASIONAL, BNN BERPARTISIPASI DALAM TEMU BISNIS INDUSTRI BERBASIS RISET YANG DIADAKAN BRIN 22 Apr 2025