Sadar akan kondisi kesehatan yang perlu dijaga, sekitar tiga ratus penyalahguna narkoba dari wilayah Jabodetabek mengikuti kegiatan pengobatan masal gratis yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional, di Balai Kota, Minggu (30/6).Menurut Pungki, salah seorang konselor yang turut membantu kegiatan ini, para penyalahguna narkoba ini memang berkeinginan untuk mendapatkan layanan kesehatan. Namun, untuk datang ke tempat layanan kesehatan gratis ini, mereka yakin karena bermodal kepercayaan dengan pendamping mereka. Artinya, berkat kerja keras para konselor yang menjangkau dan mendampingi mereka, ratusan penyalahguna narkoba datang ke Balai Kota untuk mengikuti pengobatan gratis.Dalam kegiatan pengobatan ini, pertama-tama para peserta mendaftar lalu menjalani tes urine. Setelah hasil tes urine keluar, mereka bisa berkonsultasi dengan dokter-dokter dari BNN yang siap melayani. Menurut salah seorang dokter, banyak diantara para penyalahguna narkoba yang mengidap sejumlah penyakit seperti hepatitis, sifilis hingga HIV. Oleh karena itulah, BNN menyediakan obat sesuai dengan keluhan yang dirasakan oleh klien. Bahkah BNN juga menyediakan layanan pemeriksaan CD4 atau penanda yang berada di permukaan sel-sel darah putih manusia, terutama sel-sel limfosit.Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan seorang klien kemungkinan bisa dirujuk untuk menjalani detoksifikasi, atau bahkan mendapatkan layanan rehabilitasi secara terpadu. Hingga berita ini diturunkan, sudah tercatat tiga orang yang rencananya akan dikirim ke Balai Besar Rehabilitasi Lido.
Berita Utama
300 Penyalahguna Narkoba Berobat Masal di Balai Kota
Terkini
-
BNN PERKUAT KETAHANAN WARGA KAMPUNG BERLAN MELALUI PEMBERDAYAAN EKONOMI 29 Des 2025 -
TEMUI MENTERI AGAMA, KEPALA BNN RI PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI KEAGAMAAN 29 Des 2025 -
BNN TERIMA COURTESY CALL DUTA BESAR KERAJAAN THAILAND, PERKUAT KERJA SAMA PEMBERANTASAN NARKOTIKA 29 Des 2025 -
PENGUMUMAN PENUNDAAN HASIL SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 24 Des 2025 -
BUKA WEBINAR UPDATE ON ADDICTION, KEPALA BNN RI: ADIKSI JUDI ONLINE DAN NARKOBA ANCAM PRODUKTIVITAS 23 Des 2025 -
MERAJUT KOLABORASI, SABA DESA DORONG PEMBANGUNAN DAN TERWUJUDNYA DESA BERSINAR 23 Des 2025 -
BNN GELAR UPACARA PERINGATAN HARI IBU KE-97 23 Des 2025
Populer
- BNN–BAIS TNI BERHASIL AMANKAN BURONAN INTERNASIONAL DEWI ASTUTIK DI KAMBOJA 03 Des 2025

- BNN GENJOT PERCEPATAN PELAKSANAAN RENCANA AKSI REFORMASI BIROKRASI 02 Des 2025

- PENGUKURAN IKR 2025: BNN PERKUAT STANDAR DAN KAPABILITAS LEMBAGA REHABILITASI 11 Des 2025

- BNN OPTIMALKAN ASESMEN TERPADU UNTUK PENANGANAN HUMANIS PECANDU NARKOTIKA 11 Des 2025

- KEPALA BNN RI LANTIK 7 PEJABAT PIMPINAN TINGGI PRATAMA 01 Des 2025

- PENGUATAN PROGRAM P4GN, KEPALA BNN RI LAKUKAN AUDIENSI DENGAN MENPAN RB 02 Des 2025

- PEDULI ACEH-SUMUT: BNN SALURKAN 2.000 PAKET SEMBAKO UNTUK KORBAN BENCANA BANJIR BANDANG 05 Des 2025
