Skip to main content
UnggulanBerita UtamaBidang Hukum dan Kerjasama

Satukan Persepsi Dalam Sinergi P4GN di Jabar, BNN Gelar Asistensi Kerja Sama

Oleh 03 Nov 2020November 5th, 2020Tidak ada komentar
Satukan Persepsi Dalam Sinergi P4GN di Jabar, BNN Gelar Asistensi Kerja Sama
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

BNN.GO.ID, Garut – Badan Narkotika Nasional (BNN) melalui Direktorat Kerja Sama Deputi Bidang Hukum dan Kerja Sama menggelar kegiatan Asistensi Kerja Sama antara BNN dengan Pemerintah Daerah di Lingkungan Provinsi Jawa Barat, di Hotel Santika Garut, 3-6 November 2020. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya menyatukan persepsi antara BNN dengan Pemerintah daerah dalam rangka kerja sama di bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Kegiatan asistensi kali ini dibuka oleh Direktur Kerja Sama BNN, Drs. Achmad Djatmiko,MA. Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa kegiatan pada hari ini merupakan wujud kebulatan tekad dan komitmen yang kuat untuk mengoptimalkan kerja sama di bidang P4GN.

Direktur Kerja Sama menambahkan, kerja sama lintas sektor terutama BNN dengan Pemda sangat penting, terutama dalam hal vertikalisasi. Menurutnya, setelah adanya persetujuan dari Kementerian PAN dan RB terkait pembentukan instansi vertical di lingkungan BNN, maka data dukung seperti nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama itu perlu disiapkan.

Baca juga:  BNN dan Ditjenpas Pertajam Sinergi Dalam Rehabilitasi

“Melalui kesempatan yang baik ini, kami bermaksud untuk memfasilitasi penyusunan dokumen-dokumen tersebut,” imbuh Direktur Kerja Sama di hadapan puluhan peserta kegiatan asistensi, Selasa (3/11).

Ia juga menjelaskan bahwa fokus dari ruang lingkup nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama itu sedikit berbeda dengan mitra lainnya. Karena kaitannya kerja sama bersama Pemda, maka inti dari kerja sama tersebut menyangkut hibah lahan, gedung, sarana dan prasarana, sumber daya manusia serta hibah dana.

Pada kesempatan ini pula ia kembali menegaskan bahwa muatan ruang lingkup nota kesepahaman harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi terkini. “Bagaimanapun juga BNN tetap membutuhkan dukungan yang sinergis secara menyeluruh dari pemda setempat untuk menanggulangi masalah penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba,” sambung Achmad Djatmiko.

Pada kegiatan hari pertama asistensi kali ini, para peserta yang hadir berasal dari perwakilan BNNP Jawa Barat, BNN Kota Depok, BNN Kabupaten Karawang, BNN Kabupaten Bogor, dan para perwakilan dari pemda setempat. (BK)

BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN RI
#hidup100persen

Baca juga:  AKSI DAMAI DALAM RANGKA BULAN KEPRIHATINAN KORBAN NARKOBA

Instagram: @infobnn_ri
Twitter. : @infobnn
Facebook Fan page : @humas.bnn
YouTube: Humasnewsbnn

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel