Penanganan permasalahan Narkoba membutuhkan campur tangan seluruh elemen masyarakat, salah satunya mahasiswa.Tidak hanya dijaga dan dilindungi dari bahaya penyalahgunaan Narkoba, mahasiswa juga memiliki peran strategis untuk turut berpartisipasi dalam Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).Sebagai kaum terpelajar yang merupakan calon pemimpin masa depan, mahasiswa menjadi garda terdepan dalam menjaga negeri ini dari ancaman Narkoba.Kepala BNN Kota Balikpapan, Muhammad Daud., SH., MH., dihadapan mahasiswa dan kalangan pendidikan yang hadir dalam acara Bimbingan Teknis Penggiat Anti Narkoba Bidang P4GN Lingkungan Pendidikan Wilayah Kalimantan Timur, yang dilaksanakan di Grand Jatra Hotel Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Kamis (29/11), mengatakan bahwa mahasiswa yang menjadi Penggiat Anti Narkoba di lingkungan perguruan tinggi adalah individu yang terlatih dan memiliki pola pikir, sikap, dan terampil menolak penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba sehingga dapat menciptakan lingkungan kampus yang bebas dari penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba.Lebih lanjut ia mengungkapkan bahwa, partisipasi mahasiswa yang belum terkontaminasi penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba sebagai penggiat anti Narkoba merupakan pembekalan diri bagi calon penerus masa depan bangsa tersebut agar kelak menjadi pribadi yang berkualitas dan siap pakai untuk melanjutkan perjuangan membangun bangsa dan negara ini.Dimulai dari lingkungan kampus, mahasiswa sebagai agent of change nantinya diharapkan juga mampu menggerakan lingkungan di luar kampus untuk sama-sama bergerak melawan Narkoba.HUMAS BNN
Berita Utama
MAHASISWA GARDA NEGARA, JAGA NEGERI DARI ANCAMAN NARKOBA
Terkini
-
SEMANGAT SINERGITAS, KEPALA BNN RI HADIR DALAM PERINGATAN 23 TAHUN APUPPT-PPSPM DI PPATK 18 Apr 2025
-
BNN-KOWANI PERKUAT SINERGI CEGAH PENYALAHGUNAAN NARKOBA DI KALANGAN PEREMPUAN DAN KELUARGA 17 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 17 Apr 2025
-
TEMUI MENDIKDASMEN, KEPALA BNN RI PERKUAT STRATEGI KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR 16 Apr 2025
-
SAMBANGI KAMPUS SEHAT UPI, KEPALA BNN RI TEKANKAN PERAN MAHASISWA ANTINARKOBA SEBAGAI GENERASI PENERUS BANGSA 15 Apr 2025
-
RESMI BEROPERASI, GEDUNG LAYANAN REHABILITASI DAN KANTOR BNN KOTA BANDUNG, SIMBOL SINERGI DAN KOLABORASI PENANGANAN NARKOBA DI BANDUNG 15 Apr 2025
-
SAMBANGI JAJARAN DI GARUT, KEPALA BNN RI BERIKAN DUKUNGAN MORIL 13 Apr 2025
Populer
- MIMPI KERJA DI LUAR NEGERI: WASPADAI MODUS SINDIKAT NARKOBA, BNN-P2MI BANGUN SISTEM KEAMANAN KOMUNITAS PEKERJA MIGRAN 21 Mar 2025
- PERKUAT KOLABORASI DAN KAMPANYE ANTI NARKOBA, DEPUTI PENCEGAHAN LAKUKAN AUDIENSI DENGAN INEWS GROUP 19 Mar 2025
- WALI KOTA BOGOR SAMBANGI BNN, UPAYAKAN PENANGANAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI KALANGAN REMAJA 20 Mar 2025
- BUKTIKAN TRANSPARANSI PEMBERANTASAN, BNN MUSNAHKAN BARANG BUKTI NARKOTIKA 20 Mar 2025
- BNN LANTIK 74 PEJABAT BARU, PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA 21 Mar 2025
- BNN PERINGATI HARI JADI KE-23 SECARA SEDERHANA DAN PENUH MAKNA 24 Mar 2025
- PUSLITDATIN BNN SEPAKATI PERJANJIAN KERJA SAMA DENGAN BPS DALAM RANGKA PENGUKURAN PREVALENSI 24 Mar 2025