
Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) berhasil meningkatkan nilai reformasi birokrasi dan meraih penghargaan atas kinerja anggaran yang diberikan oleh Kementerian Keuangan Tahun Anggaran 2021 dengan predikat sangat baik. Hal tersebut disampaikan Kepala BNN RI, Komjen Pol. Prof. Dr. Petrus Reinhard Golose saat memberikan arahan kepada jajaran BNNP dan BNNK di Kalimantan Selatan, Rabu 6 September 2023.
Kepala BNN RI yang didampingi oleh para pejabat tinggi Madya dan Pratama BNN dalam kesempatan tersebut juga menyebutkan beberapa prestasi lain yang berhasil diraih oleh BNN RI seperti mendapatkan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada tahun 2022 dari BPK, mendapatkan penghargaan Digital Innovation Award dalam kategori creative industry, peringkat kesatu dalam penerapan pemanfaatan data sistem informasi dan CAT pada kategori elemen implementasi manajemen ASN dan pemanfaatan sistem informasi dan lain sebagainya.
“Berbagai capaian BNN tidak lepas dari kerja keras seluruh personel sehingga saya berterima kasih kepada para personel termasuk yang ada Kalimantan Selatan,” ungkap Kepala BNN RI.
Dalam pertemuan tersebut Komjen Pol. Prof. Dr. Petrus Reinhard Golose mengingatkan seluruh personel mengenai 4 strategi BNN dalam menangani permasalah narkotika di Indonesia. Keempat strategi tersebut yaitu hard power approach melalui pemberantasan, soft power approach melalui pencegahan, pemberdayaan masyarakat, dan rehabilitasi, smart power approach melalui riset dan teknologi informasi, serta cooperation melalui kerja sama baik di level nasional maupun internasional.
Kepala BNN RI berharap berbagai program yang merupakan implementasi dari empat pendekatan tersebut dapat dilaksanakan dengan baik oleh seluruh jajaran di Kalimantan Selatan baik di BNNP maupun di BNNK. Mengakhiri arahannya, Komjen Pol. Prof. Dr. Petrus Reinhard Golose membacakan sebuah pantun.
Pergi ke Banjarmasin membeli ponsel
Jangan lupa mampir ke Kota Salatiga
Terus semangat BNNP Kalsel
Tugasmu mulia upahmu di surga
Biro Humas dan Protokol BNN RI