Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono bersinergi bersama seluruh anggota Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB), dan Badan Narkotika Nasional terus menyosialisasikan kepada masyarakat mengenai upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba. Tujuannya untuk membangkitkan kesadaran dan memperkuat komitmen masyarakat, khususnya generasi muda Indonesia, agar menjadi generasi yang sehat dan berprestasi, ungkap Ibu negara pada ribuan peserta kegiatan Tatap Muka Ibu Negara RI Dengan Siswa/Pelajar dan Mahasiswa Dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), di Gedung SME Tower, Kamis (20/6). Menurut Ibu Ani, program P4GN selaras dengan salah satu pilar program utama SIKIB yaitu Indonesia Sehat. Dalam rangka menunjang program tersebut, SIKIB telah banyak melakukan sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba dengan media Mobil Sehat. . Dalam kegiatan tatap muka ini, Ibu Ani juga mengingatkan pada pelajar dan mahasiswa bahwa kelompok pelajar dan mahasiswa merupakan konsumen dan korban penyalahgunaan narkoba terbesar. “Anak-anak semua harus lebih mawas diri, protektif, dan selektif dalam bergaul. Harus membentengi diri sendiri dengan landasan agama. Jangan sampai menjauhi kaidah-kaidah agama manapun sesuai dengan keyakinan yang dianutnya masing-masing,” pesan Ibu Ani . Ibu Ani merasa senang karena pendidikan karakter yang di dalamnya berisi tentang pendidikan anti narkoba akan dimasukkan ke dalam kurikulum pendidikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. “Anak-anak sejak dini akan diajarkan bahaya narkoba dan bagaimana mencegah, serta menghindarinya,” tutur Ibu Ani. Usai bersilaturahmi dengan 1600 pelajar mewakili sekolah-sekolah dan universitas di Indonesia, Ibu Ani meninjau pameran yang diadakan oleh Badan Narkotika Nasional dan didukung oleh PT Pertamina.(sumber : http://presidenri.go.id)
Berita Utama
Ibu Negara Sosialisasikan Bahaya Narkoba
Terkini
-
PERAYAAN NATAL 2025: KEPALA BNN RI AJAK INSAN BNN MAKNAI TUGAS P4GN SEBAGAI WUJUD PELAYANAN IMAN 30 Jan 2026 -
BNN DAN KOMISI YUDISIAL PERKUAT SINERGI PENANGANAN KEJAHATAN NARKOTIKA 30 Jan 2026 -
GENCARKAN PROGRAM ANANDA BERSINAR, BNN FASILITASI KUNJUNGAN EDUKATIF HIGHFIELD SECONDARY SCHOOL 30 Jan 2026 -
BNN PERINGATI ISRA MI’RAJ, PERKUAT KETANGGUHAN MENTAL PEGAWAI 30 Jan 2026 -
BNN DAN PEMPROV BANGKA BELITUNG PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN 28 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUKUHKAN KELOMPOK AHLI MASA BAKTI 2026-2027 27 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUNJUNGI BNNP SUMATERA SELATAN, BERIKAN SEMANGAT DALAM BEKERJA 25 Jan 2026
Populer
- KOLABORASI BNN, BEA DAN CUKAI, SERTA IMIGRASI BONGKAR JARINGAN NARKOTIKA BERKEDOK VAPE DAN MINUMAN ENERGI, SELAMATKAN RIBUAN GENERASI MUDA 07 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIRI NATAL NASIONAL 2025 BERSAMA PRESIDEN RI 06 Jan 2026

- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 07 Jan 2026

- HADIRI PERINGATAN MAULID NABI DAN ISRA MI’RAJ, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENTINGNYA MENELADANI AJARAN RASULULLAH SAW 09 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIR SECARA DARING PADA SIDANG PLENO KHUSUS MAHKAMAH KONSTITUSI 2025 09 Jan 2026

- BERADA DI GARIS DEPAN PERBATASAN, KEPALA BNN RI INSTRUKSIKAN JAJARAN DI WILAYAH KEPRI PASANG MATA DAN TELINGA, PERKUAT KOLABORASI 18 Jan 2026

- BNN BONGKAR CLANDESTINE LABORATORY NARKOTIKA JARINGAN INTERNASIONAL 17 Jan 2026
