Kuningan- Acara puncak peringatan HANI (Hari Anti Narkotika Internasional di Kabupaten Kuningan diselenggarakan di halaman kantor BNN Kabupaten Kuningan. Dalam upacara tersebut kepala BNN Kabupaten Kuningan Edi Heryadi membacakan sambutan dari Menkopolhukam Wiranto mewakili Presiden yang berisi keprihatinan mengenai salah satu tantangan yang dihadapi Indonesia saat ini adalah penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika yang sangat memprihatinkan. Dalam sambutan tersebut dikatakan, bahwa kejahatan narkoba telah menyasar seluruh lapisan masyarakat mulai dari dewasa sampai dengan anak dari kota sampai dengan pelosok desa sehingga menjadi ancaman serius terhadap kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara.Karena kondisi seperti itulah, warga Negara Indonesia perlu meningkatkan peran serta dengan sekuat tenaga, potensi dan mengerahkan seluruh sumber daya untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika. semuanya harus berpartisipasi termasuk unsur pemerintahan dan masyarakat yang belum terlibat secara aktif.Upacara tersebut kemudian ditutup dengan pembacaan dan penandatangan deklarasi yang mewakili seluruh peserta upacara. Dimana secara garis besar deklarasi tersebut menyatakan bahwa seluruh stakeholder di wilayah Kabupaten Kuningan secara tegas melakukan segala cara untuk menghambat penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.Selain dari pegawai BNN sendiri, upacara yang berdurasi sekitar satu setengah jam ini dihadiri oleh beberapa komponen masyarakat antara lain UPTD Puskesmas, LRKM (Lembaga Rehabilitasi Komponen Masyarakat), Organisasi Masyarakat, dan organisasi kepemudaan yang seluruhnya berjumlah 20 institusi atau 130 orang peserta.
Berita Utama
Deklarasi Stop Narkoba dalam Upacara HANI
Terkini
-
KEPALA BNN RI DAN UTUSAN KHUSUS PRESIDEN AJAK GENERASI MUDA PERANGI NARKOBA DI KEMAH KEBANGSAAN BERSINAR 26 Okt 2025 -
BNN DAN AFP SEPAKAT PERKUAT KERJA SAMA PEMBERANTASAN NARKOTIKA, FOKUS PADA INTELIJEN DAN TEKNOLOGI 25 Okt 2025 -
BNN, KEMENKES, DAN IDI PERKUAT KOLABORASI HADAPI TANTANGAN KEGAWATDARURATAN NARKOTIKA 25 Okt 2025 -
TEKAN ANGKA PREVALENSI NARKOBA, BNN FOKUS PENGEMBANGAN REHABILITASI DENGAN DUKUNGAN KEMENTERIAN PPN/BAPPENAS 24 Okt 2025 -
PKS BNN–IDI: TINGKATKAN STANDARDISASI REHABILITASI MEDIS 23 Okt 2025 -
PENGUMUMAN PERPANJANGAN JADWAL PENDAFTARAN SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 23 Okt 2025 -
SINERGI KIAN SOLID, KEPALA BNN RI HADIRI PENGUNGKAPAN KASUS NARKOBA SKALA BESAR OLEH BARESKRIM POLRI 23 Okt 2025
Populer
- BNN DAN ESQ CORP SINERGIKAN PENCEGAHAN NARKOBA BERBASIS NILAI SPIRITUAL DAN PEMBENTUKAN KARAKTER 08 Okt 2025

- BNN DAN PP MUHAMMADIYAH SEPAKAT PERKUAT SINERGI DAKWAH ANTI NARKOBA 01 Okt 2025

- HASIL SELEKSI KOMPETENSI MANAJERIAL DAN SOSIAL KULTURAL (ASSESMENTCENTER) PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA BNN T.A. 2025 02 Okt 2025

- KEPALA BNN RI DORONG PWI PERKUAT PERANG MELAWAN NARKOBA LEWAT PEMBERITAAN 21 Okt 2025

- TEMUI JAJARAN BNNP DIY, KEPALA BNN RI: “BEKERJALAH, BERPRESTASI, BERIKAN SUMBANGSIH TERBAIK UNTUK BANGSA” 03 Okt 2025

- BNN DAN DPP GRANAT PERKUAT SINERGI DALAM PENANGANAN NARKOBA 04 Okt 2025

- KEPALA BNN RI HADIRI HUT KE-80 TNI 06 Okt 2025
