Skip to main content
UnggulanBerita UtamaBerita Satker

BNN TERIMA HIBAH TANAH SELUAS 10.000 M2 DI SUMATERA BARAT UNTUK FASILTAS LAYANAN P4GN

BNN TERIMA HIBAH TANAH SELUAS 10.000 M2 DI SUMATERA BARAT UNTUK FASILTAS LAYANAN P4GN
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba 

Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) Marthinus Hukom, menerima kehadiran Anggota DPR RI Komisi XIII, Arizal Azis, dan Kepala BNN Provinsi Sumatera Barat, Riki Yanuarfi, di Gedung BNN, Cawang, Jakarta Timur, Selasa (29/4). Adapun tujuan dari pertemuan ini yaitu untuk membicarakan terkait hibah tanah seluas 10.000 m2 yang diperuntukkan untuk gedung kantor BNN Provinsi dan tempat layanan rehabilitasi.

Dalam pertemuan ini, Kepala BNN RI, didampingi Plt. Irtama, Dicky Kusumawardhana, Deputi Pencegahan, M. Zainul Muttaqien, Deputi Rehabilitasi, dr. Bina Ampera Bukit, dan Kepala Balai Besar Rehabilitasi, dr. Elvina Katerin Sahusilawane.

Saat ini, peredaran gelap narkotika di Sumatera Barat sangat mengkhawatirkan karena menjadi peringkat enam dari 34 provinsi di Indonesia. Oleh karena itu, nantinya akan dibangun tempat pusat rehabilitasi berbasis pesantren dan juga kantor BNN Provinsi di atas tanah yang dihibahkan di wilayah Kota Padang.

“Situasi penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di Sumatera Barat ini sangat miris dan paradoks. Di sisi lain banyak ulama besar, tapi paradoks dari itu adalah kenapa banyak pengguna narkotika. Kita harus menyelesaikan problem ini melalui pendekatan yang mengangkat kekuatan local wisdom. BNN tidak sendiri, oleh karena itu dibutuhkan kolaborasi yang kuat,” kata Marthinus Hukom.

Baca juga:  ANAK JALANAN KOTA KUPANG: “PRESTASI YES! NARKOBA NO!”

“Alhamdulillah kita bisa berjumpa dalam pertemuan ini. Saya mendapatkan data dari berbagai Lapas di Indonesia, dimana 60 persen itu banyak pengguna narkoba. Sebagai orang minang, Saya berinisiatif untuk hibahkan tanah Kami untuk BNN Provinsi Sumatera Barat dan Saya minta izin juga bangun rumah rehabilitasi berbasis pesantren untuk membantu para keponakan dan anak-anak Kami yang terdampak penggunaan (red: narkotika),” ujar Arizal Azis.

Hibah tanah ini diharapkan menjadi dukungan serta komitmen dalam melakukan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) serta mendorong adanya kantor BNN Provinsi dan tempat rehabilitasi.

Atas komitmen dan kedermawanan ini, Kepala BNN RI sangat berterima kasih sekali dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Arizal Azis yang juga sebagai tokoh masyarakat di Padang. Ia berharap segala prosesnya nanti dapat berjalan sesuai dengan aturan dan mekanisme, demi untuk mewujudkan cita-cita Indonesia bersih tanpa narkoba, khususnya di wilayah Provinsi Sumatera Barat.

#indonesiabersinar
#indonesiadrugfree
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel