Di tengah hiruk pikuknya peringatan Hari Kartini di Lapang Upacara BNN, Selasa (21/4), Kepala BNN, DR Anang Iskandar mengatakan, semangat Kartini bisa menjadi inspirasi bagi personel perempuan di BNN untuk bisa melakukan berbagai langkah penting dalam mensukseskan gerakan rehabilitasi 100 ribu penyalah guna narkoba terutama untuk menjadi konselor adiksi narkoba.Saya sangat yakin dengan kualitasnya, Kartini-Kartini di Indonesia bisa menjadi konselor yang membantu memulihkan rekan atau saudaranya yang sudah terlanjur ketergantungan narkoba, ujar Kepala BNN kepada Humas BNN.Ketika ditanyakan tentang potensi perempuan Indonesia untuk bisa berperan aktif dalam penanggulangan narkoba, Kepala BNN mengatakan bahwa mereka bisa diberdayakan asal mau belajar untuk bagaimana caranya merehabilitasi penyalah guna narkoba sehingga bisa menjadi subjek atau tokoh ujung tombak untuk memulihkan penyalah guna narkoba. Jika bisa belajar dan terampil mereka bisa menjadi pelaku individu dalam merehabilitasi, dan itu sudah baik, tapi jika bisa tergabung dalam sebuah lembaga, maka tentu hal itu jauh lebih baik, pungkas Kepala BNN sambil memantau jalannya lomba kemeriahan Hari Kartini di BNN.Sementara itu, Deputi Rehabilitasi BNN, Diah Setia Utami mengatakan, Hari Kartini memberikan makna yang dalam kepada seluruh kaum perempuan. Kartini menjadi penyemangat dan memberikan sejumlah value yang tinggi dan bisa dijadikanpanutan bagi kita semua seperti kegigihan, ketulusan dan prinsip, yang bisa diaplikasikan dalam mengentaskan masalah penyalahgunaan narkoba, ungkap Deputi Rehabilitasi.Dalam kesempatan peringatan Hari Kartini kali ini, BNN menggelar sejumlah lomba seperti lomba balap bakiak dan lomba tarik tambang, merangkai bunga, dll. Pemandangan unik pun tampak terlihat, karena seluruh peserta lomba adalah para personel perempuan yang secara lengkap mengenakan kebaya atau pakaian adat nusantara. (budi)
Berita Utama
Banyak Kartini Handal Bisa Tangani Penyalahgunaan Narkoba
Terkini
-
KUNJUNGI BNN, MAHASISWA UNDIKSHA PELAJARI PENEGAKAN HUKUM NARKOTIKA 01 Jul 2025
-
HADIRI RAKOR TERBATAS KEMENKO POLKAM, BNN SIAP BERKONTRIBUSI DALAM SATGAS SIBER DAN KECERDASAN BUATAN TERPADU 01 Jul 2025
-
KEPALA BNN RI HADIRI MALAM RENUNGAN GRANAT DALAM RANGKA PERINGATAN HANI 2025 29 Jun 2025
-
PERINGATAN HANI 2025: MEMUTUS RANTAI PEREDARAN GELAP NARKOBA MELALUI PENCEGAHAN, REHABILITASI, DAN PEMBERANTASAN MENUJU INDONESIA EMAS 2045 27 Jun 2025
-
AUDIENSI KEPALA BNN RI DENGAN PEMRED RADIO ELSHINTA, PERKUAT SINERGI LITERASI PUBLIK MELALUI MEDIA MASSA 26 Jun 2025
-
URGENSI REGULASI PENDIDIKAN ANTI NARKOTIKA DALAM KURIKULUM ASN DAN KEDINASAN 26 Jun 2025
-
KEPALA BNN RI TERIMA AUDIENSI KBPPP, BAHAS KOLABORASI PENGUATAN KADERISASI DAN PENCEGAHAN NARKOBA 26 Jun 2025
Populer
- BNN DAN UKSW JALIN KERJA SAMA UNTUK PENGUATAN PROGRAM REHABILITASI NARKOTIKA BERKELANJUTAN 15 Jun 2025
- PEMUSNAHAN BARANG BUKTI DAN DEKLARASI ANTI NARKOBA, AKSI NYATA MASYARAKAT PAMEKASAN MENUJU INDONESIA BERSINAR 05 Jun 2025
- BNN GELAR UPACARA PERINGATAN HARLAH PANCASILA TAHUN 2025 03 Jun 2025
- BNN PAPARKAN TANTANGAN PEMBERANTASAN NARKOTIKA KEPADA MAHASISWA HUKUM UNDIP 04 Jun 2025
- GELAR JOINT WORKING GROUP, BNN DAN NCB INDIA BAHAS PENANGGULANGAN PEREDARAN NARKOTIKA LINTAS NEGARA 05 Jun 2025
- KEPALA BNN RI HADIRI UPACARA PERINGATAN HARLAH PANCASILA YANG DIPIMPIN PRESIDEN PRABOWO SUBIANTO 02 Jun 2025
- BNN DAN KOWANI TEKEN KERJA SAMA, PERKUAT PERAN PEREMPUAN DALAM PENCEGAHAN NARKOBA 11 Jun 2025