Lembaga pendidikan sebagai penyelenggara pendidikan memegang peranan penting dalam membangun generasi bangsa yang berakhlak, berilmu dan bermartabat. Sejalan dengan fungsi tersebut Badan Narkotika Nasional Kabupaten Langkat pada tanggal 8 Januari 2015, melaksanakan kegiatan focus group discussion di SMAN 1 Selesai yang diikuti oleh lima sekolah yang berada di Kec Selesai yaitu SMAN 1, SMA Dharma Bhakti, SMA Esa Prakarsa, SMA Karya Bhakti dan SMA Bina BersaudaraData BNN bekerja sama dengan Puslitkes UI (2011) menyatakan bahwa 90% kelompok coba pakai adalah pelajar. Keterlibatan pelajar, dengan jumlah yang sangat tinggi, dalam penggunaan narkoba dapat menyebabkan masalah dalam kehidupan keluarga, masyarakat atau pembangunan bangsa. Melalui kegiatan ini BNNK Langkat mengajak peserta untuk menyusun kebijakan dan strategi lembaga pendidikan menengah dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang anti terhadap narkoba.Dalam diskusi yang diikuti oleh perwakilan kepala sekolah dari lima sekolah di Kecamatan Selesai mengemuka hal-hal menarik terkait permasalahan narkoba di lingkungan pendidikan. Salah satu hal yang mengemuka adalah perlunya peran aktif dan kerjasama yang baik antara orang tua dan sekolah dalam menangani kasus pelajar yang terlibat dengan narkoba selain itu keamanan lingkungan sekolah yang meliputi gedung sekolah, halaman sekolah termasuk kantin dan sarana parkir.Para peserta selain berkomitmen untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba juga berkomitmen untuk menghasilkan anak didik yang berkualitas serta memiliki pola pikir, sikap dan keterampilan menolak narkoba. Terkait dengan penanganan pelajar yang terlibat dalam penyalahgunaan ataupun peredaran gelap narkoba harus dicari jalan keluar terbaik tanpa harus merugikan masa depan anak didik ataupun lembaga pendidikan yang bersangkutan.Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Langkat Drs. H. Suyoso, SH, MH dalam kesempatan tersebut mengajak dan menghimbau seluruh lembaga pendidikan untuk meningkatkan kerjasama terkait upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Kerjasama yang baik dari seluruh pihak merupakan kekuatan dalam mewujudkan Indonesia yang Bebas Narkoba
Artikel
Advokasi Lembaga Pendidikan Menengah Melalui Focus Group Discussion BNNK Langkat
Terkini
-
PERAYAAN NATAL 2025: KEPALA BNN RI AJAK INSAN BNN MAKNAI TUGAS P4GN SEBAGAI WUJUD PELAYANAN IMAN 30 Jan 2026 -
BNN DAN KOMISI YUDISIAL PERKUAT SINERGI PENANGANAN KEJAHATAN NARKOTIKA 30 Jan 2026 -
GENCARKAN PROGRAM ANANDA BERSINAR, BNN FASILITASI KUNJUNGAN EDUKATIF HIGHFIELD SECONDARY SCHOOL 30 Jan 2026 -
BNN PERINGATI ISRA MI’RAJ, PERKUAT KETANGGUHAN MENTAL PEGAWAI 30 Jan 2026 -
BNN DAN PEMPROV BANGKA BELITUNG PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN 28 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUKUHKAN KELOMPOK AHLI MASA BAKTI 2026-2027 27 Jan 2026 -
KEPALA BNN RI KUNJUNGI BNNP SUMATERA SELATAN, BERIKAN SEMANGAT DALAM BEKERJA 25 Jan 2026
Populer
- KOLABORASI BNN, BEA DAN CUKAI, SERTA IMIGRASI BONGKAR JARINGAN NARKOTIKA BERKEDOK VAPE DAN MINUMAN ENERGI, SELAMATKAN RIBUAN GENERASI MUDA 07 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIRI NATAL NASIONAL 2025 BERSAMA PRESIDEN RI 06 Jan 2026

- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA INSPEKTUR UTAMA BNN T.A. 2025 07 Jan 2026

- HADIRI PERINGATAN MAULID NABI DAN ISRA MI’RAJ, KEPALA BNN RI TEKANKAN PENTINGNYA MENELADANI AJARAN RASULULLAH SAW 09 Jan 2026

- KEPALA BNN RI HADIR SECARA DARING PADA SIDANG PLENO KHUSUS MAHKAMAH KONSTITUSI 2025 09 Jan 2026

- BERADA DI GARIS DEPAN PERBATASAN, KEPALA BNN RI INSTRUKSIKAN JAJARAN DI WILAYAH KEPRI PASANG MATA DAN TELINGA, PERKUAT KOLABORASI 18 Jan 2026

- BNN BONGKAR CLANDESTINE LABORATORY NARKOTIKA JARINGAN INTERNASIONAL 17 Jan 2026
